Daerahjawa Timur

Jelang Tahun Politik, Kapolda Jatim Minta Seluruh Kapolres “Cangkruan”

JAWA TIMUR, mitratoday.com – Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan Msi meminta kepada seluruh Kapolres se Jawa Timur untuk terus membangun komunikasi dengan seluruh elemen masyarakat di Jawa Timur. Hal ini menurut Kapolda yang baru dua minggu bertugas di Jawa Timur ini, sangat penting di lakukan untuk mengetahui secara langsung keluhan dan aspirasi masyarakat terhadap situasi dan kondisi keamanan yang ada di wilayah masing-masing.

“Terlebih di tahun 2019 akan ada pesta demokrasi yakni Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) sehingga kita harus bersiap untuk ikut mensukseskan melalui pengamanan maksimal yang di lakukan semua pihak terutama Polri,” tegas Pria kelahiran Semarang ini saat berkunjung di desa Mulyoagung Dau Kamis (27/9).

Untuk itu, tambah Irjen Luki pihaknya terus berusaha melakukan antisipasi melalui beberapa terobosan di antaranya program Cangkruan antara Kapolres di wilayah hukum Jawa timur dengan seluruh elemen masyarakat mulai pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama dan pemerintah daerah khususnya pemerintah desa.

“Dari Cangkruan ini kita akan tahu dan mendengar langsung aspirasi dan keluhan masyarakat untuk segera di tindak lanjuti dan mencari solusi tepat jika ada keluhan masyarakat terkait keamanan di wilayahnya,” tandas pria yang pernah berdinas di Polres Malang Kota ini.

Ia menilai, menjelang pesta demokrasi banyak hal-hal berbau SARA dan Agama yang sering di munculkan oleh oknum-oknum tertentu.

“Tujuannya jelas untuk memecah belah masyarakat, sehingga masyarakat di buat tidak nyaman dengan isu yang di hembuskan,” tukas Irjen Luki.

Untuk itu, dirinya sudah memerintahkan kepada jajaran Polres untuk terjun langsung ke masyarakat dengan menggelar cangkruan dengan warga agar masyarakat nyaman dan tenang terutama menyongsong Pileg dan pilpres pada tahun 2019 ini.

“Harapan kami, menjelang pesta demokrasi tahun depan, dengan berbagai dinamika politik yang ada, dapat di imbangi dengan iklim yang sejuk dan masyarakat tetap dan terus menjaga rasa persatuan dan kegotong royongan antar masyarakat,” tutup Irjen Pol Luki Hermawan.

Kedatangan Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan Msi di desa Mulyoagung Dau ini, di dampingi seluruh pejabat teras Polda Jatim dan Kapolres Malang AKBP Yade Setiawan Ujung SIK, Msi juga di sambut budayawan Nasional Emha Ainun Nadjib yang bakal menggelar Ngaji Bareng di Desa Mulyoagung Dau.

Menurut Irjen Pol Luki Hermawan kedatangannya ini untuk melakukan koordinasi dan melihat secara langsung situasi dan keamanan di wilayah hukum Polda Jatim. Sebagai pejabat baru di lingkungan Polda Jatim sudah seharusnya melihat dan mengenal wilayah hukum di Jawa Timur sebagai bentuk upaya membangun komunikasi langsung dengan seluruh elemen masyarakat yang ada.

“Meski saya pernah lama bertugas di Mapolresta malang mulai tahun 1995 hingga 2001, namun sebagai Kapolda yang baru sudah lumrah bagi saya untuk melakukan kunjungan ke jajaran Polres di Jawa timur ini untuk lebih mendekatkan diri antara pimpinan dan jajaran samping serta masyarakatsalah satunya di wilayah Polres Malang ini,” ujar Irjen Pol Luki Hermawan.

Dalam kunjungannya ini, Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan juga memberikan bantuan bibit tanaman kepada warga sekitar dan melakukan penanaman bibit tanaman.(GT)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button