DaerahLampungLampung Tengah

Nantikan Hasil Laboratorium, Korban Kebakaran Lahan Minta Polres Lamteng Tegakkan Hukum Seadil-adilnya

 

Lampung tengah,mitratoday.com–Masyarakat korban lahan sawit terbakar di kecamatan Anaktuha, Kembali mendatangi Polres Lampung Tengah.

Korban kebakaran lahan sawit terbakar di Kampung Negara Aji Tua, Kecamatan Anaktuha kembali mendatangi dan mempertanyakan tindak lanjut proses penyelidikan perkara yang dilaporkan atas dugaan kebakaran lahan yang disebabkan oleh perusahaan PT BSA.

Diketahui sebelumnya sejumlah warga dari Kampung Negara Aji Tua dan Bumi Aji melaporkan PT BSA pada bulan lalu terkait dugaan penyebab kebakaran belasan Hektare lahan sawit.

Namun sampai saat ini, hampir dua bulan sejak awal laporan, perkara tersebut belum ada kepastian dan masih menunggu penyelidikan serta hasil laboratorium yang telah di lakukan Polres Lampung Tengah, yang telah menerjunkan Puslabpor dari Polda Sumatera Selatan.

“Ya kita hari minta SP2HP dan kejelasan dari pihak kepolisian terkait tindak lanjutnya dari kejadian kebakaran yang ada di kecamatan anak tua di Kampung Negara Ajitua kepada pihak Polres Lamteng,”kata Agam.

Dari keterangan Agam, tahapan saat ini polres Lampung Tengah masih menunggu hasil Laboratorium Forensik dari Polda Sumatera Selatan.

“Hampir hampir 2 bulan kedepannya hasil penyelidikan ini kami tunggu, dan kami itu sudah melakukan pengaduan ke dinas lingkungan hidup juga terkait kebakaran lahan tersebut karena bukan hanya merugikan ekosistem dari fauna maupun flora tapi merugikan dari bentuk finansial,”ujarnya.

Sebagai supremasi Hukum di Lampung Tengah, Pihak Polres Lampung Tengah, diharapkan menegakkan hukum seadil-adilnya.

“Kenapa enggak ada tindak lanjutan yang lain gitu, ataupun ada itikad dari pihak kepolisian untuk mediasikan antara pihak perusahaan dan pihak masyarakat yang merasa dirugikan menjadi tersalurkan aspirasi mereka jadi perusahaan itu bisa mengakomodasi Apa keinginan dari masyarakat tersebut,”tutupnya.

Diketahui Polres Lampung Tengah, Pada tanggal 26 oktober lalu telah menurunkan Puslabfor dari Polda Sumatera Selatan ke lahan yang terbakar di Kampung Negara Aji Tua.(Iswan)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button