DaerahHeadlinejawa TimurMalang

17 Peserta Saling Adu Kreasi di Grandfinal Paduan Suara Kabupaten Malang

Malang,mitratoday.com-17 tim peserta saling adu kreasi di Babak Grandfinal lomba paduan suara Kabupaten Malang yang dihelat di aula gedung Perumda Tirta Kanjuruhan jalan Raya Kebonagung sabtu siang (19/11/2022).

Babak gradfinal itu sendiri dibuka secara langsung oleh Bupati Malang HM.Sanusi didampingi Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto, Sekdakab Wahyu Hidayat dan beberapa kepala OPD Kabupaten Malang.

Dirut Perumda Tirta Kanjuruhan Samsul Hadi membenarkan, setelah melalui tahapan penyisian  saat ini 17 tim peserta maju ke babak grandfinal lomba paduan suara tersebut.

Mereka berhasil menyisihkan 48 peserta di babak penyisihan yang digelar mulai 4-6 November kemarin.

“Hasilnya 17 tim peserta terpilih untuk maju di babak Grandfinal ini,”ujar Samsul Hadi.

Rinciannya 12 finalis kategori Instansi /Umum yang terpilih tersebut diantaranya tim paduan suara BKAD, Bapenda , Swara Tirta Harmony Kanjuruhan,Swara Pusda,STT Alethea Lawang,Gita Voice Kecamatan Dau, Gema Sangsakakala Iecamatan Kromengan, Dishub,Satpol PP,Disnaker, Dinas Perikinan dan Swaendo Donomulyo.

“Sementara di kategori pelajar kita ada 5 peserta finalis diantaranya Gita Swara Mandaga Gondanglegi,Swara Nawasena Choir SMA Al Rifai, Symphoni Choir Smaneta Tumpang, Yosuke Choir SMK Yos Sudarso Kepanjen dan terakhir Vokal Group SMPN 4 Kepanjen,”beber Samsul Hadi.

Jawara juara nya lanjut Samsul, nantinya selain akan mendapatkan trophy dan penghargaan juga akan mendapatkan hadiah uang pembinaan dari panitia lomba.

Selain itu beber Samsuk ,jawara lomba nantinya akan ikut ambil bagian di moment perayaan puncak hari jadi Kabupaten Malang yang akan diselnggarakan di halaman Pendopo Kabupaten Malang 28 November 2022 mendatang.

Samsul menyebut , para finalis itu tampil secara langsung didepan dewan juri dan penonton tersebut diwajibkan membawakan 2 lagu yaitu lagu wajib Mars Kabupaten Malang ciptaan Galuh Zakaria dan lagu pilihan yaitu lagu daerah Indonesia.

“Karena tema nya kan semarak Malang Makmur, makanya setiap tim peserta wajib membawakan lagu yang di ciptakan Galuh Zakaria ini,”tandas Samsul Hadi.

Sesuai dengan temanya sendiri, Samsul berharap Kabupaten Malang kedepan semakin maju dan makmur sesuai tema yang diusung dan mampu memotivasi masyarakat berkontribusi pada pembangunan di Kabupaten Malang.

Sementara itu Bupati Sanusi sangat berharap lewat kreasi -kreasi seperti ini, nantinya menjadi ajang untuk semakin mengenalkan promosi wisata di Kabupaten Malang hingga menjadikan Kabupaten Malang kedepannya akan menjadi ikon berbagai wisata seni dan budaya.(Sigit)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button