Jawa Tengah

KTR (Komunitas Trail Rembang) dan Kodim Berkontribusi Untuk Pasedan

Rembang, mitratoday.com – KTR (Komunitas Trail Rembang) bekerja sama dengan Kodim 0720/Rembang melaksanakan Baksos di lokasi TMMD Reguler ke-103 tahun 2018. Komunitas ini membagikan Air bersih di Desa Pasedan, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk solidaritas kepada masyarakat yang kesulitan mendapatkan air bersih.

Jum’at siang (12/10/2018) air dibagikan kepada warga yang benar-benar kesulitan mendapatkan air. Dikawal beberapa orang satgas TMMD, pembagian air berjalan dengan lancar dan tertib.

“Semoga keberadaan kami di sini bisa meringankan beban warga yang kesulitan mendapatkan air bersih, “ucap Anto, salah seorang anggota komunitas.

Solidaritas KTR mendapat apresiasi dari warga. Udin, salah seorang warga mengungkapkan kalau tidak ada bantuan air, bebannya akan semakin berat. “Terima kasih TNI, terima kasih anggota Komunitas Trail Rembang, bantuan air yang telah engkau berikan sangat bermanfaat bagi kami,”jelas Udin, warga Pasedan. (0720)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button