BlitarDaerahjawa Timur

Bantuan Sembako Untuk Warga Blitar Luar Dari PKH dan BNPT, Pada 22 Kecamatan Di Blitar Mulai Di Salurkan

Penulis : Novian

Blitar,Mitratoday.com-Pada hari Rabu (15/04/2020 ) Pemerintah Kabupaten Blitar Bersama Pimpinan DPRD Kabupaten Blitar melauncing Pembagian sembako di Pendopo Sasana Adhi Praja Kanigoro yang juga menjadi tempat Posko Gugus Tugas Covid -19 Kabupaten Blitar.

Acara tersebut selain di hadiri Pimpinan Daerah Kabupaten Blitar juga di hadiri Kapolres Blitar, AKBP Akhmad Fanani Eko Prasetya S.I.K, Kapolres Blitar Kota, AKBP Leonard M Sinambela, Dandim 0808 Blitar,Letkol Inf .Kris Bianto,  Danyon 511 Letkol Inf.Georgius Lucky Arestya,Kajari Blitar,Bangkit Soman, juga dari Unsur DPRD seperti Ketua DPRD Kabupaten Blitar Suwito Saren Satoto, Ketua Komisi II, Idris Marbawi, Sekretaris Komisi III, Panoto, dan Ketua Komisi IV, Sugeng Suroso.

Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Suwito saat di wawancara awak Media mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi upaya Pemkab Blitar dalam menyalurkan sembako untuk warga miskin di 22 Kecamatan di luar dari Kelompok PKH dan BNPT akibat dari dampak adanya wabah Virus Corona.

“Semoga bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga di bawah garis kemiskinan apalagi di saat seperti ini. Dimana wabah Virus Corona dampak Sosial ekonominya sangat berat buat mereka.”Kata Suwito.

Bupati Blitar sendiri menjelaskan untuk akurasi data penerima bantuan sembako,sebelumnya sudah melakukan Teleconference dengan Camat se Kabupaten Blitar pada hari Selasa (14/04/2020 ).

Bupati Blitar,Rijanto juga berpesan kepada para Camat, pembagian sembako kepada masyarakat harus sesuai standart Kesehatan,jaga jarak dan jangan berkerumun.

“Dalam situasi yang sangat memprihatinkan seperti kondisi saat ini, pemberian sembako merupakan kepedulian Pemerintah Kabupaten Blitar, akibat dampak sosial dan ekonomi dari wabah virus corona ini.
Sekali lagi di tekankan Pemberian sembako ini hanya untuk masyarakat yang belum terdaftar di Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang terdampak Wabah Virus Corona.”Tegas Bupati pada sambutannya.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button