AdvertorialBENGKULUHeadline

Bengkulu Tingkatkan Profesionalitas, Basarnas Gelar Rencana Kontijensi dan Pelatihan Potensi SAR

BENGKULU – Untuk meningkatkan sinergitas dan profesionalitas antar lembaga dalam upaya Pencarian dan Pertolongan menghadapi bencana di wilayah Provinsi Bengkulu, Badan Nasional Pencarian Dan Pertolongan (Basarnas) menggelar Rapat Koordinas (Rakor) Search and Rescue (SAR) Daerah dan Pelatihan pertolongan di air (Water Rescue) melalui Rencana Kontijensi dan Pelatihan Potensi SAR, Kamis pagi (3/5/18) disalah satu hotel di Bengkulu.

“Sesuai motto kami Avignam Jagat Samagram (selamatlah alam semesta). Kegiatan rakor ini diikuti 20 orang tim perumus, 20 orang peserta rakor, 55 orang potensi SAR yang berasar dari antar lembaga, organisasi dan masyarakat,” jelas Abdul Malik, Ketua Panitia Pelaksana Rakor SAR Daerah.

Disisi lain Penjabat Walikota Bengkulu Budiman Ismaun menyampaikan, agar masyarakat selalu waspada dan hati-hati apabila ada bencana. Sebab, papar Budiman, Kota Bengkulu secara geografis terletak di Pesisir Barat Pulau Sumatera berhadapan langsung dengan Samudera Hindia dengan panjang pantai 525 KM.

“Kota Bengkulu secara teritorial berhadapan dengan gelombang tinggi dan pantai yang panjang sehingga teridentifikasi rawan terjadi kecelakaan kapal di wilayah kita,” katanya.

Ditambahkan Budiman, agar seluruh peserta rakor dan tim perumus dapat mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat juang dan pantang menyerah demi membangun kemaritiman daerah. Sementara itu, Direktur Bina Potensi Basarnas Marsekal TNI F Indra Jaya menyampaikan, wilayah negara Indonesia memiliki tingkat kerawanan tinggi terhadap bencana, baik di darat, laut, dan udara.

“Tsunami, gunung meletus, banjir bandang, orang hilang, orang terjebak di hutan, hanyut dan sebagainya merupakan konsekuensi logis negara yang berdiri di 4 lempeng aktif perut bumi,” ujarnya.

Pelatihan potensi SAR ini, lanjutnya, juga bertujuan membentuk persepsi dan mental baja pada peserta.
Tampak hadir dalam kegiatan ini unsur FKPD Bengkulu, Dirpolair, Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP), dan Staf Ahli Walikota, serta undangan lainnya. ADV

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button