DaerahEkonomi BisnisHeadlineMalang

Berkah Ramadhan, Pasar Takjil Membludak Di Kabupaten Malang

Malang,mitratoday.com – Bulan Ramadhan seakan menjadi magnet tersendiri, tidak hanya bagi kaum muslim saja, namun juga umat non muslim lainnya untuk mengais rezeki dengan berjualan jajanan takjil maupun berbagai menu berbuka puasa dengan harga bervariasi.

Seperti di jalan Hayam Wuruk Gondanglegi, masyarakat tumplek blek di sepanjang jalan untuk berburu berbagai jajanan pembuka buka puasa. Dari pantauan Mitratoday.com Harga yang dipatok pun bervariasi mulai Rp 5.000 hingga Rp 25.000

Dimas (32) warga Wates Gondanglegi, saat ditanya Mitratoday.com menilai jika harga yang dipatok para pedagang sangat murah.

“Ya cukup murah dan ramah dikantong, bagi kami disini, moment Ramadhan seperti inilah yang biasanya ditunggu masyarakat yaitu pasar takjil,” kata Dimas senin (4/4/2022).

Terpisah, Bupati Malang HM Sanusi menilai, adanya pasar ramadhan di hampir seluruh wilayah Kabupaten Malang menjadi berkah tersendiri bagi warga Kabupaten Malang. Menurutnya hal ini menjadi semacam pendongkrak ekonomi masyarakat.

Saya kira euforia semacam ini gak hanya terjadi di Kabupaten Malang ya, tapi semua negara muslim saya kira euforia nya juga sama,” kata Sanusi.

Hal ini lanjut Sanusi, menandakan bahwa perekonomian masyarakat mulai bangkit, sehingga pemerataan ekonomi terjadi didalamnya.

“Karena masyarakat sudah pandai membaca peluang usaha seperti pasar Ramadhan ini, makanya kita berharap lewat moment Ramadhan ini, perekonomian masyarakat kabupaten Malang akan terus meningkat,” tutur Sanusi.

Pewarta : Sigit

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button