BlitarDaerahHeadlinePolitik

Bersama Rakyat Memperjuangkan Perubahan dan Perbaikan, DPC Demokrat Kabupaten Blitar Peringati HUT Ke – 21

Blitar,mitratoday.com – Bertajuk Bersama Rakyat Memperjuangkan Perubahan dan Perbaikan, Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat Kabupaten Blitar pada Jum’at 09 September gelar peringatan Hari Ulang Tahunnya yang ke 21 dengan berbagai acara.

Mulai dari kegiatan berbagai perlombaan, Santunan Anak Yatim Piatu, Tumpengan dan terakhir diisi Doa dan Tausiah dari Gus Dofhi.

Ir Edy Masna Nurochman MM selaku Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Blitar menyampaikan bahwa pihaknya menggelar HUT Partai Demokrat sekaligus peringatan Ulang Tahun Susilo Bambang Yudoyono.

“Dalam peringatan hari ulang tahun Partai Demokrat kali ini banyak agenda kegiatan, khususnya DPC Partai Demokrat Kabupaten Blitar yakni menggelar Tarkam memperebutkan Piala AHY Cup pada 4 September 2022,” kata Edi Masna.

Selain itu kata Edi Msna, dari fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Blitar juga menggelar Baksos, santunan anak yatim piatu, dan ia katakan mereka bersama agar Partai Demokrat Kabupaten Blitar pada tahun 2024. “Baik pileg, dan pilpres bisa lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.” Ujarnya.

“Kita juga mohon kepada teman-teman wartawan, bahwa Partai Demokrat sudah mulai menerima pendaftaran. Siapa warga Kabupaten Blitar yang mau mencalonkan menjadi Calon Anggota legislatif dari Partai Demokrat bisa mendaftar. Pendaftaran di buka setiap hari di Kantor Partai Demokrat Jalan Raya Sawahan Garum, itu Gratis,” jelas Edi Masna.

Untuk incumben, lanjutnya mulai dari tanggal 09 September 2022. Sedangkan untuk umum yaitu masyarakat Kabupaten Blitar mulai tanggal 16 September 2022.

“Jadi, silahkan masyarakat, tokoh-tokoh, dan para pemuda yang ingin bergabung di Partai Demokrat Kabupaten Blitar, agar Blitar lebih baik serta sejahtera.” Tuturnya.

Untuk target kursi, Edi Masna menerangkan, karena hari hari ini Presiden Jokowi banyak membuat kebijakan yang kurang Berpihak kepada rakyat. Seperti kenaikan harga BBM, sehingga kata Edi Masna pihaknya punya kesempatan, dan keinginan untuk merubah itu.

“Oleh sebab itu nanti 2024, mudah-mudahan kita mempunyai Anggota legislatif yang cukup. Paling tidak kembali seperti kejayaan dahulu, yaitu 8 kursi di DPRD Kabupaten Blitar dan punya Presiden baru dari Partai Demokrat,” terang Edi Masna Nurochman.

Untuk di ketahui, Acara di hadiri Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Blitar, Anggota DPRD dari Demokrat, seluruh Pengurus DPC, PAC Kabupaten Blitar, dan lainnya.

Pewarta : Novi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button