Bengkulu UtaraDaerah

BLT DD Tahap II Desa Batu Raja R Disalurkan, Ini Pesan Kades Kepada  Penerima 

Hulu Palik,Mitratoday.com-Sahri selaku kades menjelaskan kepada semua masyarakat yang mendapatkan BLT DD agar kiranya orang tuanya tidak memberi kuasa kepada anaknya yang masih di bawah umur untuk melakukan pengambilan bantuan tersebut guna menghindari hal-hal yang tidak di inginkan.

Hal itu dijepaskan oleh Kepala Desa Batu Raja R Kecamatan Hulu Palik Kabupaten Bengkulu Utara pada hari Rabu (08/07/2020) dalam acara pembagian BLT DD Tahap II.

“Dari tahap pertama 72 kk menjadi 83 kk yang dapat kita salurkan untuk mendapat BLT DD, karena ada tambahannya 11 kk hingga menjadi 83 kk,”Kata Sahri.

Kades juga sangat berterimakasih kepada pihak dinsos yang telah memberikan bantuan lain ke desa Batu Raja R. PKH 80 KK, BPNT 100 KK, BST 60 KK, dan bantuan lainnya. Semuanya mencapai 342 KK,”Alhamdulillah kita sudah banyak menerima bantuan, sehingga bisa membantu meringankan beban warga saya dimasa pandemi covid-19 ini,”Ucap Sahri.

Selain itu Ketua BPD, Ulian Iskandar berharap kepada semua masyarakat yang dapat BLT DD bisa memanfaatkannya sebaik mungkin.

“Dan mudah-mudahan bisa membantu di kala kita lagi di landa covid-19 ini.”Ujar Iskandar.

Begitu juga dari pihak Kecamatan Hulu Palik menghimbau, menjelang new normal ini kepada seluruh masyarajat Batu Raja R agar selalu menjalankan protokol kesehatan.

“Mari kita ikuti protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19 ini, mari semuanya, apabila kemana berpergian jangan lupa pakai masker dan selalu mencuci tangan serta menjaga jarak. Karena dari ahli kesehatan sudah menjelaskan semua itu ada nilainya untuk kita tidak tertular covid-19. Semuanya demi kesehatan kita dan keluarga, harapan kita kepada yang menerima BLT DD ini agar uangnya bisa di manfaatkan untuk hal-hal yang penting.”Tandas Saltan.

Kegiatan pembagian BLT DD Di hadiri Kepala desa, Seluruh perangkat, Ketua BPD Beserta angota,pihak Kecamamatan, Babinkamtibmas, dan undangan lainnya.(AV).

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button