kodim-1201-mempawah

Cegah Kendala Mesin, Anggota Satgas TMMD Kodim 1201 Cek Keadaan Alat Berat Stombal

Landak – Anggota Satgas TMMD Reguler ke-110 Kodim/1201 Mempawah – Landak Pratu Heri melaksanakan pengecekan dan kesiapan mesin alat berat stombal untuk menunjang percepatan pembangunan infrastruktur jalan di Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak, Rabu (24/03/2021).

“engecekan ini kami lakukan setiap hari agar mesin selalu dalam keadaan awet dan bagus dengan penggunaan alat berat yang maksimal maka perawatannya juga harus maksimal,” ujar Pratu Hari.

Ia mengatakan, dengan mesin alat berat yang mantap maka tidak ragu untuk menggunakannya sehingga bisa mendukung percepatan pembangunan infrastruktur jalan dengan baik dan lancar.

“Kami akan bekerja sebaik mungkin demi hasil yang memuaskan sehingga segala usaha dan kerja keras yang kami lakukan membuahkan hasil yang baik,” pungkasnya.

“Semoga pembangunan infrastruktur jalan ini dapat berjalan dengan baik dan nantinya dapat dimanfaatkan sehingga bisa memajukan Desa Tolok ini,” tutup Pratu Heri. (pendim1201)

Anggota Satgas TMMD 110/Kodim 1201, Memindahkan Batu Besar Menghalangi Aliran Air

LANDAK – Anggota Satgas TMMD 110/Kodim 1201 Mempawah – Landak, sedang memindahkan batu besar yang menghalangi aliran air, Dusun Palah, Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak.

“Dengan tenaga saya dan masyarakat, batu yang sebesar itu mampu dipindahkan ke tempat lain,” kata anggota Satgas TMMD 110/Kodim 1201 Mempawah – Landak, Prada Ponco Nugroho, Rabu (24/3/2021).

Dikatakannya, batu besar tersebut menghalangi jalannya air dan menghalangi untuk tempat pengecoran bendungan air, yang merupakan kegiatan karya bakti dari Anggota Satgas TMMD.

“Bendungan yang sedang di perbaiki ini, adalah tempat sumber air yang digunakan warga Dusun Palah sampai Dusun Keronang, maka kami bersama warga memperbaikinya, karena mengalami kebocoran pada bendungan. Kegiatan ini juga merupakan karya bakti bersama masyarakat,” pungkas Prada Ponco Nugroho. (pendim1201)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button