BengkuluBENGKULU

Dedy Wahyudi Menjadi Yudisiawan Terbaik Pada Program S3 UNIB

Kota Bengkulu,Mitratoday.com-Yudisium periode ke-93 Fakultas Ekonomi dan Bangunan (FEB) Universitas Bengkulu tampak berbeda pada periode ini. tidak hanya dilakukan secara virtual, dalam Yudisium ini juga tampak hadir Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi yang turut hadir mengikuti acara Yudisium tersebut. Bukan sebagai tamu undangan, Dedy Wahyudi hadir sebagai perwakilan Yudisiawan program Doktor Jurusan Manajemen pada Kamis pagi (8/4/2021) di Aula FEB Universitas Bengkulu.

Pada saat di wawancara, Wakil Walikota Dedy Wahyudi mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi yang di raih nya yaitu lulus program Doktor dengan predikat sangat memuaskan. Wakil Walikota yang akrab dengan masyarakat ini menyelesaikan program Doktor nya di usia 45 tahun dengan judul disertasi “Strategi Televisi Lokal Dalam Menarik Pemirsa dan Menjaring Iklan di Provinsi Bengkulu”.

“Hari ini kami telah menyelesaikan Studi S3, tadi kami telah di Yudisium dan Alhamdulillah berkat do’a dan bimbingan seluruh dosen dan juga do’a seluruh masyarakat Kota Bengkulu saya mendapatkan predikat tertinggi untuk S3 yang InsyaAllah beberapa hari kedepan akan merasakan wisuda,” Ungkap Dedy.

Sebagai yudisiawan perwakilan, Wakil Walikota Dedy Wahyudi juga mendo’akan seluruh yudisiawan dan yudisiawati seluruh jurusan FEB Universitas Bengkulu periode ke-93 yang tidak bisa hadir secara langsung dan ikut secara daring agar selalu sehat dan Allah lancarkan segala usahanya serta dengan ilmu yang didapatkan bisa diterapkan untuk masyarakat dan keluarga.

Untuk diketahui, jumlah peserta dalam Yudisium Periode ke-93 FEB UNIB ini berjumlah 105 orang dan Wakil Walikota Dedy Wahyudi menjadi salah satu yusidiawan terbaik dengan predikat sangat memuaskan pada program Doktor (S3).(MC-FR).

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button