BlitarDaerahHeadlinePolitik

DPC PDIP Kabupaten Blitar Bersama DPR RI Melakukan Penghijauan

Blitar,mitratoday.com – Dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke 49, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar bersama Anggota DPR RI Sri Rahayu dan Seluruh Anggota DPRD Kabupaten Blitar fraksi PDIP melakukan Penghijauan Di Desa Kaulon Kecamatan Sutojayan pada Minggu (23/01/2022).

“Dalam rangka HUT PDIP Ke 49, Seluruh DPC PDIP Se – Indonesia ada gerakan menanam pohon termasuk DPC Kabupaten Blitar. Kita memilih tempat di aliran Sungai Brantas tempatnya di Desa Kaulon, untuk tanamannya kita tanami satu tanaman konservasi empat tanaman buah agar produktif masyarakat konservasi guna kelestarian lingkungan. Sedangkan jumlah tanaman ada Seribu pohon terdiri dari Nangka, Alpukat, Sukun, dan Terembesi.” ujar Suwito yang juga Ketua DPRD Kabupaten Blitar.

Pada saat yang sama Anggota DPR RI, Sri Rahayu menjelaskan bahwa Politiknya adalah politik hijau. “alam arti kita sangat fokus kepada penghijauan, dalam hal ini penghijauan bukan hanya sekedar menanam pohon, tetapi manfaatnya sangat banyak bagi warga masyarakat dan lingkungan sekitar.” Ujarnya.

Indonesia sendiri merupakan salah satu paru-paru dunia, sehingga kalau melakukan penghijauan tentu memberikan kontribusi bukan hanya di Indonesia tetapi Dunia.

“Kita tahu lahan hijau sudah semakin kecil, yang biasa banyak pohon besar saat ini sudah tidak banyak bahkan sering terjadi longsor. Ini kita lakukan dalam rangka HUT PDIP dan juga tepat hari ini Ulang Tahun Ketua Umum yang ke 75. Beliau juga selalu menyampaikan kepada kita agar para kadernya selalu melakukan penghijauan.” Jelasnya.

Dengan tema HUT PDIP dengan penghijauan, maka para kader harus membuktikan sebagai partainya rakyat, partai pelopor, dan harus memberikan gerakan-gerakan menjadi pelopor.

Teman-teman kader PDIP kita harap bersinergi kepada Kepala Desa dan pegiat lingkungan agar program ini berlanjut, tidak hanya menanam dan seremonial saja, tetapi di pelihara hingga ada tindak lanjutnya,” tutupnya.

Pewarta : Novie

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button