BlitarDaerahHeadline

DU Partai Nasdem Siapkan 500 Bungkus Makan Siap Saji Setiap Hari, Untuk Pengungsi Gunung Semeru

Pewarta : Novian

Blitar,mitratoday.com – Meletusnya Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang Jawa Timur pada tanggal 4 Desember 2021 sekitar pukul 15.15 WIB mengakibatkan banyak warga masyarakat yang berada Radius terdekat.

Masyarakat yang mengungsi banyak yang tidak sempat membawa apa-apa, hanya baju di badan saja dan banyak pengungsi membutuhkan makanan dan minuman selama di pengungsian.

Partai Nasdem di bawah Komando Anggota DPR RI Nurhadi, bergerak cepat membuat Dapur Umum untuk memenuhi kebutuhan makan dan minum pengungsi.

“Partai Nasdem dua hari setelah Gunung Semeru meletus yaitu pada Senin pagi langsung bergerak membuat Dapur Umum yang bertempat di Desa Oro Pronojiwo Kabupaten Lumajang. Kita turunkan Relawan para Kader Partai Nasdem dari Kabupaten Blitar, Relawan Laskar Panji Peduli dari Kediri, Blitar dan Tulungagung untuk membantu di Dapur Umum nya Partai Nasdem,” kata Nurhadi, senin (06/12/2021).

Dapur Partai Nasdem menyediakan makanan siap saji sebanyak 500 bungkus setiap hari nya yang di masak oleh relawan kader Partai Nasdem, juga minuman yang bisa di nikmati para pengungsi selama dalam pengungsian.

“Makanan siap saji tersebut bahannya sumbangan para dermawan seperti beras, gula, sayur mayur, tempe, tahu telur dan lainya. Insya Allah Dapur Umum kita nanti minimal sampai sepuluh hari ke depan, dan bahkan bisa lebih lama. Kita melihat situasi dan kondisi yang ada di sana,” Jelas Nurhadi yang juga DPR RI dari Dapil VI Jawa Timur ini.

Dengan di buat nya Dapur Umum, Nurhadi menyampaikan, paling tidak untuk urusan makan dan minum sehari-hari sudah bisa sedikit teratasi. Karena banyak masyarakat di area Pronojiwo yang paling dekat dengan Gunung Semeru rumahnya tertimbun pasir dan hancur tidak berbentuk.

“Mereka sudah tidak mungkin lagi melakukan kegiatan normal seperti biasa, maka makanan cepat saji menjadi salah satu bantuan yang sangat di harapkan oleh masyarakat,” ungkap Nurhadi Anggota DPR RI Dapil Blitar, Kediri dan Tulungagung ini.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button