BengkuluBENGKULUHeadline

Gubernur Berharap “Forum Bengkulu” Jadi Chanel Informasi-Edukasi

Bengkulu,mitratoday.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah berharap, hadirnya Chanel “Forum Bengkulu” akan memberi warna bagi dunia informasi di Bengkulu. Dia meminta, Forum Bengkulu akan memunculkan berbagai tokoh sesuai dengan bidangnya.

“Bengkulu ini memiliki banyak tokoh, ada tokoh budaya, tokoh agama, tokoh pendidikan, dan banyak lagi. Namun masih kurang penokohan. Oleh karena itu, saya berharap hadirnya Forum Bengkulu akan membentuk tokoh dan memunculkan tokoh-tokoh baru Bengkulu sesuai dengan bidangnya. Kita harus saling membesarkan, membentuk dan memunculkan tokoh-tokoh. Dengan demikian, Bengkulu ini akan mampu menjadi perhitungan dalam skala nasional. Harus diakui, saat ini kita kurang saling mendukung dalam penokohan, padahal Bengkulu ini memiliki potensi-potensi tokoh yang tidak kalah saing dengan daerah lain,” ujar Rohidin saat menerima audensi Crew Forum Bengkulu di Balai Raya Semarak Bengkulu, Selasa (4/10/2022) siang.

Mantan Wakil Bupati Bengkulu Selatan ini juga memberikan masukan untuk konten Forum Bengkulu agar menjadi saluran informasi yang mengedukasi dan memberikan informasi yang objektif. “Hadirkan narasumber-narasumber yang kompeten sesuai dengan tema podcast, agar informasi yang dihasilkan memberi manfaat bagi masyarakat,” kata dia.

Dalam kesempatan itu, gubernur juga bersedia menjadi narasumber tetap Forum Bengkulu yang akan tampil dalam membahas isu-isu aktual di Bengkulu. Gubernur juga menyampaikan kesediaannya untuk tampil perdana di podcast Forum Bengkulu.

“Saya percaya dengan kemampuan personel Forum Bengkulu akan membawa dampak kemajuan bagi perkembangan informasi di Bengkulu. Menjadi tugas kita bersama untuk membaca berbagai potensi kemajuan di Bengkulu, terlebih Forum Bengkulu ini diisi anak-anak muda yang memiliki semangat dan kompetensi sesuai dengan bidangnya,” pungkas gubernur.

Manajer program Forum Bengkulu, Muamar mengatakan, dengan dukungan personel dan media partner, Forum Bengkulu akan terus berkreasi meningkatkan sajian informasi dengan narasumber yang kompeten. “Kita terus membuka diri untuk masukan dan saran dari viewers Forum Bengkulu, juga stake holder. Kehadiran kami kepada gubernur ini untuk meminta restu dan dukungan hadirnya Chanel Forum Bengkulu. Alhamdulillah, gubernur memberikan dukungan dan motivasi bagi kami, dan ini menjadi energi positif bagi kami untuk terus berkarya,” ucap Muamar.

Untuk diketahui, Chanel Forum Bengkulu merupakan chanel informasi yang digawangi oleh Benny Hidayat (Host), Wibowo Susilo (Host), Debsi (Host), Tedy Cahyono (Direktur), Muamar (Manajer Program), Ilham Yudasa (Humas), Ardianto (Humas), dan didukung oleh 47 media online sebagai partner.

Forum Bengkulu mengintegrasikan konten di Youtube, Fanpage, Instagram dan Tiktok. Melalui Podcastnya, Forum Bengkulu menampilkan berbagai narasumber dan tema-tema aktual di Bengkulu.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button