DaerahHeadlineMalangOlahraga

Hanya 4 Hari, Wajah Tribun Stadion Kanjuruhan Berubah Warna

Malang,mitratoday.com – Aksi cepat di lakukan Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Malang untuk mempercantik tribun stadion Kanjuruhan Kepanjen.

Kepala Dispora, Nazarudin Selian Hasan menyebutkan pihaknya hanya butuh sekitar 4 hari saja untuk merubah wajah tribun stadion yang sebelumnya kusam nyaris tak terawat menjadi cantik dengan dominasi warna merah biru tersebut.

“Alhamdulillah kita selesaikan kurun waktu 4 hari saja dengan mengerahkan sekitar 90 orang pekerja,” ujar Nazarudin, minggu (19/6/2022).

Nazarudin katakan jika pihaknya mengaku bersyukur atas perhatian manajemen Arema FC yang telah memberikan bantuan ditengah keterbatasan anggaran Dispora dengan memberikan cat untuk menyulap tribun stadion tersebut.

“Tidak hanya tribun saja, manajemen Arema melalui Presiden Klub Gilang Widya Pramana juga memberikan bantuan berupa rumput sintesis.” Ujarnya.

Ia beralasan mengerahkan sekitar 90 orang pekerja untuk menyelesaikan pengecatan tribun tersebut, karena harus menyiapkan venue untuk penghelatan Sepak bola Piala Presiden yang sudah berjalan sejak beberapa hari lalu.

“Ya kan PSSI meminta adanya perbaikan sebelum diselenggarakannya Piala Presiden beberapa waktu lalu. Nah kita butuh kerja cepat agar bisa memenuhi permintaan PSSI kebetulan Mas Gilang nya membantu cat dan kebutuhan lainnya, makanya kita kerahkan sekitar 90 pekerja dan kelar,” imbuh mantan Kasatpol PP tersebut.

Sementara untuk perbaikan atap stadion, Nazarudin mengaku jika pihaknya sudah menganggarkan sekitar Rp. 450 juta untuk perbaikan.

Meski dinilai tidak cukup, namun hingga akhir tahun pihaknya optimis mampu melakukan sejumlah perbaikan stadion Kanjuruhan. Itupun dengan catatan di Perubahan Anggaran Keuangan (PAK) nantinya, Dispora digerojok anggaran terutama anggaran pekerjaan yang bersifat Penunjukkan Langsung.

“Karena kalau harus dilelang kan memakan waktu ,kita khawatir waktunya gak cukup,” ulas Nazarudin.

Untuk itu dirinya berharap di PAK nantinya usulan Dispora tersebut direstui. Pasalnya stadion Kanjuruhan merupakan salah satu ikon Kabupaten Malang dan home base tim besar Arema.

“Ya event Nasional kan sering diselenggarakan disini seperti Piala Presiden maupun Liga 1, makanya malu jika stadion sekelas Kanjuruhan terlihat gak terawat,” pungkas Nazarudin.

Pewarta : Sigit

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button