IAD Wilayah Kejaksaan Tinggi Sumsel Kunjungi Pusat Oleh-oleh dan Pengrajin Songket Dari Serat Nanas

Prabumulih,mitratoday.com –Asisten II Kota Prabumulih Drs. H. Muhammad Ali., M.Si menerima kunjungan Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Kejaksaan Tinggi Sumatera
Selatan ke Pusat Oleh-Oleh Kota Prabumulih Jum’at, (28/2/2025).
Kunjungan Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan di Pusat Oleh-Oleh berlangsung cukup lama dan diketahui Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Yessi Yulianto juga menyempatkan diri mencoba membuat adonan dodol yang terbuat dari bahan baku buah Nanas khas Prabumulih.
Selain mengunjungi kedai pusat oleh-oleh khas Kota Prabumulih, Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Yessi Yulianto yang juga didampingi Ketua TP PKK Kota Prabumulih, Hj. Linda Arlan, Ketua Dharma Wanita Kota Prabumulih, Hj. Windriana, Sekretaris TP PKK Kota Prabumulih, Eti Agustina, S.KM., M.Si dan Ketua TP PKK Kecamatan Prabumulih Selatan juga melakukan kunjungan ke Pengrajin Songket Kota Prabumulih.
Dalam kunjungan ke pengrajin songket ini, Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan juga disambut Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan, Mulyadi Karoman, S.Pd., M.Si., Camat Prabumulih Timur, Joni Panhar, SH dan Lurah Gunung Ibul
Pada kunjungan ini Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Wilayah Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan berkesempatan melihat langsung proses penenunan kain menggunakan serat nanas ciri khas Kota Prabumulih.
Dari serat nanas ini disulam menjadi kain sampai proses menjadi bahan pakaian. Tak hanya itu dari bahan ini juga serat ini juga dapat dibuat tas dan juga sepatu. ZULKARNAIN