DaerahSumatera Utara

Jalan Lintas Timur Pantai Cermin Rusak Parah Warga Minta Perbaikan Kepada Gubsu

Pewarta : Marwan

Pantai Cermin,mitratoday.comWarga Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Serdang Bedagai dan Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang Propinsi Sumatera Utara mengeluhkan kerusakan jalan Lintas Timur Tepatnya di Dusun X Desa Kotapari Kecamatan pantai cermin.

Jalan yang notabenenya sebagai jalan penghubung antar Kabupaten selama ini tak kunjung mendapatkan perhatian dari instansi Terkait baik dari pemerintah daerah maupun Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.

“Jalan ini sudah lama rusak tapi belum mendapatkan perhatian Padahal kondisinya sangat parah sekali,”tutur Sucipto, Salah seorang pengguna jalan, Rabu (06/10/2022).

Menurutnya kerusakan jalan penghubung antar Kabupaten yakni Kabupaten Serdang Bedagai dan Kabupaten Deli Serdang tersebut juga sering menimbulkan kecelakaan lalu lintas akibat jalan berlubang dan berkerikil

“Beginilah kondisi jalannya, kalau siang kita harus ekstra hati-hati, tapi kalau malam sering kecelakaan. Karena jalan banyak berlubang cukup panjang ditambah tak ada lampu jalan, sehingga pengguna jalan sering terjatuh terperosok kedalam lubang. Saya berharap Gubernur Sumatera Utara Segera Tanggap sebelum banyak Korban,”jelas Sucipto.

Hal serupa juga dikeluhkan Wati (37) Warga Desa Binjai Bakong Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang pengguna jalan yang setiap harinya melintas dijalan ini berharap agar pemerintah Provinsi Sumatera Utara segera mengambil tindakan dan langkah perbaikan, sehingga tidak ada lagi kasus kecelakaan dikemudian hari

“Ya Allah saya kalau melintas dijalan ini harus ekstra hati-hati karena sangat membahayakan sekali, saya pernah hampir terjatuh dari sepeda Motor karena jalan tidak rata dan bebatuan apa lagi saya membawa dirigen minyak cukup berat di beli setiap hari di SPBU Desa Celawan, kalau tidak hati-hati tumpah semua minyaknya, tolonglah pak gubernur, jalan kami rusak parah,”keluh Wati.

Padahal Kata ibu dua anak ini dijalan lintas Timur Sumatera ini merupakan akses jalan menuju pariwisata pantai cermin dan pantai labu.

“Banyak pengunjung datang kesini membawa keluarganya berliburan daerah inikan menambah Pendapatan Daerah kenapa jalannya tidak diperbaiki,”ucapnya dengan nada heran.

Senada juga disampaikan warga ditiga desa di kecamatan Pantai Cermin menginginkan segera adanya perbaikan jalan tahun ini Kecamatan Pantai Cermin merupakan Daerah Pariwisata Yang berkontribusi besar Menambah pendapatan daerah warga berharap pemerintah Propinsi Sumatera Utara Mendukung penuh untuk perbaikan infrastruktur jalan.

Dari Pantauan Awak Media Dilokasi Kondisi jalan penghubung antar Kabupaten Serdang Bedagai dan Kabupaten Deli Serdang Semakin parah Tiga Desa yang letaknya di sebelah timur ini berbatasan dengan Kabupaten Deli Serdang Yakni Desa Kota Pari, Desa Pantai Cermin Kiri dan Desa Kuala Lama Semakin terisolir. sepanjang jalan banyak ditemui jalan bergelombang dan berlubang bahkan diameternya mencapai 3 meter kondisi ini sangat kontras dengan wilayah lain yang berada di sekitar jalan Lintas timur Provinsi.

Kepala Desa Kotapari Kecamatan Pantai Cermin, M Khoir akrab disapa Dolah ditemui Mitratoday di Kantor Desa Rabu (6/10/2021) mengungkapkan jalan rusak sepanjang 3000 meter mulai Dusun X Pematang Kelip sampai Dusun VII seperti sungai kering.

“Kondisi ini sudah sering kita sampaikan namun belum juga ada tanggapan,”tutur Kades.

Dolah menambahkan, kondisi jalan lintas timur merupakan wewenang pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Setelah diambil alih dari pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai sejauh ini pihaknya sudah melakukan koordinasi, baik dengan dinas PUPR Kabupaten Serdang Bedagai bahkan Anggota DPRD Sumatera Utara agar segera melakukan pengusulan ke Dinas PUPR Pemerintah Provinsi Sumatera Utara agar tahun ini segera diperbaiki.

“Jalan lintas timur penghubung Kabupaten Serdang Bedagai dan Kabupaten Deli Serdang ini tanggung jawab Pemerintah Propinsi Sumatera Utara setiap Musrenbang di kecamatan selalu disampaikan kepala desa bahkan kepala desa lain yang masuk jalan lintas timur juga sama menyampaikan hal yang serupa namun usulan itu tidak kunjung terealisasi harapannya tahun ini sudah ada perbaikan lah,”keluh Kades.

Dolah menyebut terakhir dilakukan pengaspalan jalan pada tahun 2013 lalu karena jalan ini masih tanggung jawab pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai namun setelah jalan ini diambi alih oleh Pemerintah Propinsi Sumatera Utara hingga sekarang kondisi jalan ini tidak pernah tersentuh pembangunan.

“Kita selalu pro aktif berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten Serdang Bedagai melalui Dinas PUPR bahkan Anggota DPRD Sumut agar jalan lintas timur segera diperbaiki karena kondisi Jalan cukup parah semoga tahun ni pemerintah propinsi Sumatera Utara terbuka hatinya untuk segera memperbaiki jalan lintas timur,”tutup Dolah sembari berharap penuh.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button