DaerahLampungLampung Tengah

Karang Taruna Lamteng Peduli, Ribuan Masker Dan Hand Saniizer Berlabuh di 4 Kecamatan

Penulis : Iswan

Lampung Tengah,Mitratoday.com-Bukti perlawanan terhadap virus corona, Karang taruna di Kabupaten Lampung Tengah, membagikan 3000 masker dan 1500 hand sanitazer ke warga di kecamatan Pubian, Kalirejo dan Bangun Rejo, Jum’at (17/4/2020).

Upaya perlawanan terhadap covid 19 terus digelorakan berbagai pihak diLampung Tengah, salah satunya Organisasi kepemudaan Karang Taruna kabupaten setempat.

Kali ini karang taruna membagikan masker dan hand sanitazer secara gratis, Serta memberikan sosialisasi pencegahan dan memutus rantai virus corana kepada masyakarat. Kegiatan tersebut dipusatkan dipasar pasar tradisional di wilayah seputih barat.

Helmiyati ketua Karang Taruna Kabupaten Lampung Tengah, mengatakan kegiatan pembagian masker dan hand sanitazer merupakan bentuk perlawanan terhadap covid 19 yang semakin meningkat dari hari kehari di Lampung ksususnya Lampumg Tengah.

“Karang taruna terus bergerak berupa membantu pemerintah daerah dalam memeranggi dan Memutus rantai Penyebaran Wabah virus Corona,di 28 kecamatan diwalayah Lampung Tengah.
Selaian pembagaian masker dan hand sanitazer kami juga melakukan sosialisasi supaya masyakat paham dan mengerti pentingnya mengunakan masker saat beraktivitas diluar rumah,”jelasnya.

Virus ini, Lanjut Helmi, tidak kelihatan makanya masyakat harus mengunakan masker saat keluar rumah. apa lagi saat melakukan aktitas jual beli dipasar rentan terjangkit virus ini.

“Saya harap masyarakat selalu mematuhi himbauan dari pemerintah agar menjauhi keramaian, kecuali belanja kebutuhan sehari hari, rajin mencuci tangan mengunakan sabun sebelum dan sesudah beraktivitas,”Ujar Helmi.

Helmi mengajak semua pihak bahu membahu membantu pemerintah pusat maupun daerah bersama sama melawan virus corana yang sudah menelan ribuan jiwa di dunia termasuk indonesia.

“Mari bersama-sama berdoa kepada Allah SWT ,memohon supaya dihilangkan covid 19 di bumi dan musnahkan di nusantara ,amin,”tutup Helmi.

Dalam kesempatan itu, Helmi juga mengukukuhkan Satgas Siaga Covid 19 Karang taruna di wilayah barat.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button