DaerahHeadlineMalang

Kasus Pasien Positif Covid-19 Tembus 128, Didominasi Cluster Malang Utara

Penulis : Sigit

Malang,Mitratoday.com-Kasus pasien positif Covid-19 di Kabupaten Malang memecahkan rekor, lantaran dalam sehari terdapat 11 kasus pasien positif covid-19 baru.

Jika sehari sebelumnya kasus pasien positif Covid mencapai 117 orang, Sabtu Malam bertambah menjadi 128 pasien.

Bupati Malang HM.Sanusi mengatakan penambahan kasus pasien positif Covid tersebut masih didominasi cluster malang utara.

Penambahannya masih tetap dari Singosari dan Lawang dan ada tambahan dari Ngajum ada warga yang baru datang dari bekerja di luar negeri,”terang Sanusi minggu dinihari (14/6/2020)

Adanya penambahan jumlah kasus pasien positif Covid tersebut, terang Sanusi, Pemkab terus melakukan upaya untuk mereduksi penyebaran Covid-19 khususnya di cluster Malang Utara yakni di Singosari dan Lawang.

Kalau Karangploso,progres penanganan Covid sudah mulai bagus dan membuahkan hasil ,yang di Singosari dan Lawang ini yang masih butuh perhatian ekstra kita,”tandas Sanusi.

Sanusi menjelaskan per tanggal 15 Juni mendatang di dua kecamatan tersebut akan menjadi Wilayah Pengendalian yang Diperketat selama 14 hari mendatang.

Secara teknis istilah Wilayah Pengendalian yang Diperketat sama dengan pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Pihak Satgas New Normal,beber Sanusi telah membangun Check Point di beberapa titik di dua kecamatan tersebut yang berpotensi sebagai pintu keluar masuk daerah dengan jumlah pasien positif banyak.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button