Keceriaan, Anggota Satgas TMMD 110/Kodim 1201 Bermain Bersama Anak Sekolah di Desa Tolok

LANDAK – Pulang sekolah melintasi jalan akses yang baru selesai dibangun oleh Satgas TMMD 110/Kodim 1201 Mempawah – Landak. Tampak keceriaan mereka melintasi jalan yang halus untuk mereka gunakan berangkat dan pulang sekolah setiap hari, Minggu (04/04/2021).
Ditengah perjalanan anak-anak SD ini betemu dengan Prada Dandi Apriyanto dan Prada Irvan Pabayo anggota Satgas TMMD 110/Kodim 1201 Mempawah – Landak yang juga hendak kembali ke tempatnya bermalam untuk beristirahat sejenak setelah seharian bekerja merapihkan bahu jalan yang selesai dibangun.
Mereka yang sebelumnya telah akrab dengan anggota Satgas TMMD, menyapa Prada Dandi Apriyanto dan Prada Irvan Pabayo dengan candaan khas mereka teriak mereka bersama-sama “Pak Tentara”. Anggota Satgas pun mendekati mereka dan bersalaman.
Sambil menggendong ado dan Irawan, Satgas TMMD bercanda dengan anak-anak warga Desa Tolok ini hingga sampai depan rumah tempatnya bermalam ia menurunkan ado dan Irawan. Keceriaan mereka ini merupakan salah satu bentuk kebersamaan anggota Satgas TMMD 110/Kodim 1201 Mempawah – Landak yang dilaksanakan dengan seluruh komponen masyarakat, Bahkan dengan anak-anak Desa Tolok. (1201)