DaerahJawa Tengah

Kerjasama Yang Baik Antara Satgas TMMD Dengan Warga

Rembang, mitratoday.com – Kegiatan Kerja bakti pengecoran jalan beton arah Dukuh Ngotoko dalam program TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) Reguler ke -103 semakin lengket dengan warga masyarakat. Kerja sama dan kekompakan dalam setiap kegiatan terlihat langsung di lokasi TMMD Reguler ke-103 dalam pembangunan fisik berupa pengecoran jalan beton arah Dukuh Ngotoko, Senin (05/11).

Ini merupakan bentuk kemanunggalan TNI bersama Rakyat dan pengamalan dari 8 wajib TNI seperti yang dilakukan oleh Serda Riyono, dalam kesempatan itu mengatakan TNI merupakan unsur utama dalam pertahanan untuk itu dari bawah harus terjalin hubungan baik dengan warga masyarakat demi terwujudnya ketahanan yang kuat.

“Saya bersama warga masyarakat Desa Pasedan selalu kompak dan bekerja sama dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka program TMMD Reguler ke -103 TNI selalu bersama Rakyat, “ungkap Serda Riyono.

Disamping itu juga warga masyarakat Desa Pasedan Bapak Sulistiyono disela-sela kerja bakti mengungkapkan merasa terima kasih atas pembangunan fisik berupa pengecoran jalan arah Dukuh Ngotoko semoga Dukuh Ngotoko lebih maju lagi.

“Pembangunan jalan arah Dukuh Ngotoko benar-benar manfaat bagi warga masyarakat Desa Pasedan dan sekitarnya karena jalan merupakan akses penting dalam memajukan kesejahteraan warga masyarakat,” ucap Sulistiyono, warga setempat.

Kemudahan dalam mengerjakan pembangunan fisik berkat kerjasama dan koordinasi yang baik antara anggota Satgas TMMD Reguler ke-103 dan warga masyarakat demi mewujudkan impian warga masyarakat Desa Pasedan. (0720)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button