Bangka BelitungDaerah

Ketua PKK Bateng Hj.Iriani Serahkan Bantuan UEP Kepada Penyandang Disabilitas

Sungai Selan,Mitratoday.com– Penyandang disabilitas mendapatkan bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) yang diberikan langsung oleh Hj.Iriani Melita istri Bupati Bangka Tengah untuk Sejahterakan ekonomi masyarakat penyandang Disabilitas.

Ketua TP PKK Bangka Tengah (Bateng), Hj. Iriani Melita Ibnu Saleh serahkan bantuan Usaha Ekonomi Produktif (UEP) untuk para penyandang disabilitas sebanyak 4 orang. Mereka bernama Jarwadi (45) warga Kelurahan Sungai Selan, Rahmat (37) warga Desa Padang Baru, Tila Sudarsih (28) warga Kelurahan Arung dalam dan Madi (34) warga Dusun Sadap Desa Perlang.

Sementara untuk bantuan UEP yang diberikan Pemerintahan Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), terdiri dari bantuan tokoh sembako, Konter Handphone, Salon kecantikan dan Bengkel motor.

Hj.Iriani Melita berharap bantuan UEP kepada penyandang Disabilitas dapat meningkatkan perekonomiannya.

“Mudah-mudahan perekonomian penyandang Disabilitas yang kita bantu ini meningkat,” ungkap Hj Iriani saat menyerahkan bantuan UEP kepada Rahmat, Kamis (15/8).

Hj .riani mengungkapkan salah satu Tupoksi TP PKK berpartisipasi membantu Pemerintah Kabupaten Bateng dalam mensejahterakan ekonomi rakyat.

“Tadi kita sudah koordinasi sama pak Bupati Ibnu. Beliau ada Rapat Paripurna jadi tidak bisa menyerahkan langsung bantuan ini. Ia serahkan ke kami bersama pihak Dinsos,PMD, Camat Sungai Delan dan pihak Kelurahan setempat. Alhamdulillah berjalan lancar, kami bertemu langsung dengan penyandang Disabilitas,” ungkap Hj Iriani.

Tahun 2020, Hj.Iriani meminta agar anggaran untuk kegiatan UEP kepada penyandang Disabilitas di tambah. Tahun 2019 hanya empat orang, diusahakan tahun 2020 minimal 10 orang penyandang disabilitas mendapat bantuan UEP.

“Tahun 2020, harus dianggarkan lebih banyak lagi. Bila perlu kita usulkan lewat bantuan CSR,” ungkapnya.

Pada kesempatan ini, Hj Iriani menghimbau kepada Kepala Desa/ Lurah agar berkoordinasi dengan Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) mendata penyandang Disabilitas di Desa masing-masing lalu membuat proposal bantuan UEP di tujukan ke Bupati Bateng,”pungkasnya.

(Adi)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button