DaerahDumaiHeadline

Kilang Pertamina Dumai Meledak, Pihak RS Pertamina Larang Wartawan Liput

Dumai,mitratoday.com – Pihak Rumah Sakit Pertamina berupaya menghalangi wartawan untuk meliput kondisi korban pasca kilang Pertamina Dumai meledak.

Hingga Ahad (02/03/24) pukul 02.30 WIB dinihari tadi, sejumlah awak media masih bertahan di lokasi RS Pertamina yang berada dalam lokasi Komplek Bukitdatuk tersebut.

Kepastian jumlah korban serta kondisi mereka pasca kilang Pertamina Dumai meledak, masih belum diketahui secara pasti. Petugas Rumah Sakit (RS) Pertamina Dumai masih menutup informasi rapat-rapat.

Malah upaya yang dilakukan wartawan untuk mendekati pelataran rumah sakit dihalangi oleh petugas. Mereka melarang wartawan masuk untuk melakukan peliputan. Hingga berita ini diterbitkan, dugaan adanya korban tewas dan luka-luka masih simpang siur.

Ada yang menduga korban tewas 7 orang karyawan. Namun, pihak Pertamina mengklaim tak ada yang meninggal. Luka kritis terdapat lima orang yang langsung dilarikan ke rumah sakit.

Sementara pihak KPI RU II Dumai dalam rilis yang dikirim ke awak media menyebutkan, bahwa tim Keadaan Darurat telah berhasil atasi kejadian di area gas compressor Kilang Dumai. Kejadian itu dikatakan dapat dikendalikan sekitar pukul 22.54.

Operasional kilang di unit terdampak dihentikan sementara untuk memastikan keamanan di lokasi. Sementara unit lain tetap beroperasi normal. Penyebab kejadian masih belum diketahui.

“Terdapat 5 orang yg terdampak di ruang operator dan saat ini telah dibawa ke RS Pertamina Dumai untuk memperoleh perawatan terbaik. Kondisi pekerja terdampak tersebut saat ini stabil,” ucap pihak Pertamina Dumai dalam rilisnya.

Pewarta : Zulkarnaen/E. Manalu

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button