Bengkulu UtaraDaerahHeadline

Konfercab IPNU-IPPNU BU, Masduki : TNI, POLRI Dan Ormas Adalah Benteng Keutuhan NKRI

Pewarta : Sugiasta

Bengkulu Utara,Mitratoday.com-Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Bengkulu Utara Melaksanakan konferensi cabang Angkatan Satu, Sabtu (12/12/2020).

Bertempat di gedung PCNU Bengkulu Utara dibuka secara resmi oleh Ketua Umum PCNU Bengkulu Utara Masduki S. Pd.I, yang dihadiri oleh segenap pengurus IPNU-IPPNU Bengkulu Utara beserta undangan lainnya.

Dalam sambutannya Masduki Selaku Ketua PCNU Kabupaten Bengkulu Utara berpesan kepada seluruh pengurus IPNU IPPNU agar tetap solid dalam mengurus organisasi.

“Pemimpin-pemimpin besar lahir dari proses yang kalian alami, kapan? 10, 20 atau bahkan 30 tahun mendatang,”Kata Masduki.

Lanjutnya, ia juga berpesan agar IPNU-IPPNU tidak mudah terpengaruh dengan kondisi sosial saat ini, dimana disintegrasi bangsa banyak diprovagandakan dimedia-media. Karena apabila kader IPNU-IPPNU tidak teguh pendirian maka bukan tidak mungkin akan menjadi bagian dari disintegrasi bangsa itu sendiri.

“Ada tiga pilar ketahanan Indonesia yaitu TNI, POLRI dan Ormas (Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah), kaum distegritas tidak akan mungkin menyerang langsung TNI dan POLRI karena itu mereka berusaha untuk memecah belah ormas, karena jika ormas sudah terpecah belah maka menundukan TNI dan POLRI akan mudah dan jelas Keutuhan serta Kedaulatan NKRI terancam,” Jelasnya.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button