DaerahJambi

Laporan Posko Gugus Tugas Covid-19 Tanjung Jabung Timur Per 19 April 2020

Penulis : Dian Putra

Geragai,Mitratoday.com-Penjagaan di pos GTC 19 Rantau karya yang sudah memasuki hari ke-19, dan sampai hari ini belum ada temuan positif Corona. Berkat kerja keras Tim gugus Tugas Covid-19 yang di lapangan.

Walau resiko yang di hadapi begitu tinggi tetap berjuang demi tanggung jawab dan mandat yang mereka pegang, Minggu (19/04/2020).

Aipda Anung Kanit Provos Geragai,dan Ketua Tim keamanan GTC19 Rantau Karya mengatakan,saat di konfirmasi tim Fakta.co di lapangan,”Sampai hari ini sudah memasuki hari ke-19 belum ada temuan positif Corona-19 ataupun suhu badan yang melebihi batas maksimal (38,39,c°). Harapan dan himbauan kepada semua masyarakat Tanjab Tur, selalu kerja sama yang baik sehingga apa yang kita harpkan terwujud dan kita dijauhkan dari wabah ini,”Kata Aipda Anung.

Di tempat terpisah awak media Mitratoday.com,Juga mengkonfirmasi salah satu pemuda Palang Merah Indonesia (PMI) utusan Tanjab Timur yang ikut dalam program GTC19 Putra  Sukma Mahasiswa Universitas Dinamika Bangsa (STIKOM) semester 6 asal Geragai menghimbau kepada mahasiswa/i yang di Provinsi Jambi agar selalu menjaga Jarak,jaga kebersihan, dan sebaiknya dirumh saja.

“Kepada mahasiswa/i yang ada di Provinsi Jambi, selalu jaga jarak, jaga kebersihan, dan dirumah saja.”Ungkapnya.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button