DaerahHeadlineMalang

Lebih Efektif, Layanan Laku Pandai Perbankan Rambah Desa Di Kabupaten Malang

Pewarta : Sigit

Malang,mitratoday.com-Layanan Keuangan Tanpa Kantor (Laku Pandai) dunia perbankan semakin mendapat tempat di hati masyarakat Kabupaten Malang.

Pasalnya selain dari sisi efektifitas, layanan perbankan satu ini menjamin keamanan bagi para kreditur pemanfaat layanan perbankan.

Hal ini kata Wakil Bupati Malang Drs H Didik Gatot Subroto SH.MH menjadi keuntungan tersendiri bagi masyarakat pelaku jasa perbankan untuk bisa menangkap peluang usaha lewat dukungan permodalan yang disediakan Bank.

“Kan ini sebuah usaha mendekatkan layanan agar mudah dijangkau masyarakat, masyarakat harus jeli untuk menangkap peluang tersebut dari sisi Simpan dan Tarik melalui agen-agen perbankan yang ada di setiap desa,”kata Didik saat menghadiri pembukaan rekening LAKU PANDAI di balai desa Taman kuncaran Tirtoyudo senin (25/10/2021).

Dengan adanya layanan lewat agen di desa lanjut Didik, maka peluang untuk meningkatkan usah mikro yang ada menjadi semakin terbuka lebar. Apalagi ada layanan antar yang menjamin keamanan masyarakat pengguna layanan perbankan tersebut.

Disisi lain, lanjut Didik ada keuntungan lainnya bagi desa jika mampu memanfaatkan peluang layanan Perbankan tanpa kantor tersebut yakni keterlibatan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).

Caranya adalah dengan menjadi bagian kerjasama Perbankan melalui pola kemitraan.

“Jika berjalan maka akan ada sharing profit diantara keduanya disinilah kerjasama saling menguntungkan akan terjadi,”tukas Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang tersebut.

Didik berharap, lewat Layanan perbankan LAKU PANDAI tersebut menjadi salah satu motor penggerak untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat terutama para pelaku usaha mikro menengah. Apalagi suku bunga pinjaman yang ditetapkan sudah turun dari 8 persen ke 4 persen.

“Ini harapan kita semua agar ekonomi masyarakat semakin meningkat. Pemerintah juga sangat intens untuk mendongkrak perekonomian masyarakat, artinya ada kesinambungan antara pemerintah, dunia perbankan dan masyarakat,”pungkas Didik Gatot Subroto.

Sementara Kepala OJK Malang Sugiarto Kasmuri menjelaskan adanya layanan LAKU PANDAI dunia perbankan ini merupakan niatan baik perbankan untuk semakin mendekatkan ke masyarakat.

Lewat layanan LAKU PANDAI , kata Sugiarto Kasmuri, masyarakat tidak perlu jauh-jauh untuk mendapatkan layanan perbankan.

“Lewat agen-agen Perbankan seperti Brilink, agen 46, agen Jempolan bahkan ada juga layanan BPJS Ketenagakerjaan yang tersedia di setiap desa, maka semua layanan Perbankan yang dibutuhkan masyarakat bisa diakses dengan baik dan aman,”ujar Sugiarto Kasmuri.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button