DaerahHeadlinejawa Timur

Lelang Selesai,Sekdakab Malang : Selesaikan Tepat Waktu Dan Kualitas Bagus

Malang,Mitratoday.com-Lelang berbagai paket pekerjaan milik Dinas PU Binamarga Kabupaten Malang telah selesai, artinya seluruh paket pekerjaan yang berada di Dinas PU Binamarga ini siap dikerjakan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Ir.Didik Budi Muljono.MT saat dimintai pendapatnya mengaku bersyukur karena tahapan pelaksanaan pembangunan konstruksi yang berada dibawah kewenangan Dinas PU Binamarga berjalan sesuai jadwal.

“Alhamdulillah ya, tahapan-tahapan tersebut bisa berjalan sesuai rencana, sekarang mulai persiapan pengerjaannya,”ujar Didik kepada Mitratoday.com jumat(20/9).

Untuk itu, Didik meminta kepada Dinas PU Binamarga dan Kontraktor pemenang Lelang untuksegera melaksanakan pekerjaan semua paket pekerjaaan yang telah selesai dilelang , sehinggga semua pekerjaan yang dianggarkan ditahun 2019 ini bisa selesai tepat waktu.

“Kita minta segera dikerjakan agar bisa selesai tepat waktu. Karena hasilnya nanti sangat berpengaruh terhadap program kerja Pemkab Malang , terlebih manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat,”kata mantan Kepala Bapenda Kabuaten Malang ini.

Ia mencontohkan seperti pembangunan dan peningkatan jalan di Tulusbesar – Ngadas yang terkoneksi dengan akses menuju kawasan wisata Nasional Bromo Tengger Semeru (BTS), yang progres hasil pengerjaannya sudah mencapai 80%.

Hal ini menurut Didik menjadi bukti bahwa Pemkab Malang serius mendukung pariwisata ke BTS dengan menyediakan akses jalan yang bagus dan memadai.

Didik juga mengingatkan agar hasil pekerjaan nantinya benar-benar bagus dan sesuai petunjuk teknis yang ditentukan.

“Ya harus berkualitas dan sesuai spesifikasi yang ditentukan,”tandas Didik.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button