BENGKULUDaerahHeadlineNasional

Mentri Agama RI Kunjungi Seminar Nasional Moderasi Islam Di IAIN Bengkulu

Bengkulu, mitratoday.com – Universitas IAIN Bengkulu adakan Seminar Nasional yang bertema “Nasional Moderasi Islam di Indonesia” yang di hadiri oleh Mentri Agama (Menag) Republik Indonesia Lukman Hakim Saifuddin, Kepala Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Bustasar, Rektor IAIN Bengkulu Sirajuddin, di gedung Aula Prof. Drs. K. H. Djamaan Nur, Jumat (03/08/18).

Menteri Agama Republik Indonesia (RI) Lukman Hakim Saifuddin, datang ke Bengkulu, dalam rangka kunjungan kerja, IAIN Bengkulu ini menjadi tempat kunjungan kedua setelah menghadiri Sapa Penyuluh dan Pembinaan ASN Launching Desa Kerukunan Umat Beragama, di aula Asrama Haji Bengkulu.

Dalam kunjungannya, Menag mengajak seluruh umat beragama di Bengkulu selalu saling menjaga kerukunan satu sama lain, serta turut senang dapat bertemu seluruh akedemisi di IAIN Bengkulu.

“Sebanyak 12 ribu mahasiswa menimba ilmu disini, ada 32 program studi SI- S3. Sudah sekitar 5 tahun tepatnya tanggal 13 Maret jadi beralih status menjadi IAIN, semoga kedepan dimasa kepimpinan Menteri Agama juga dapat beralih status IAIN menjadi UIN,” harap Sirajudin.

“Agama sebagai urgen dan Islam menjadi faktor yang penting. Indonesia merupakan negara Islam terbesar di Dunia dari kelompok golongan. Apalagi Indonesia negara demokrasi terbesar ke 3 di dunia,” tambahnya.

Menurut Menteri Agama Republik Indonesia (RI) Lukman Hakim Saifuddin, Islam bisa hidup dengan penuh kedamaian menjadi uswah teladan atau contoh yang baik, Karena agama hakikatnya moderat lawan dari kata ekstrem nilai terkandung di dalamnya tidak ekstrem keberadaan penguruan tinggi Islam menjadi acuan bagi Perguruan Tinggi Negeri lain.

“Ditafsirkan oleh manusia sesuai dengan konteks serta moderasi beragama bagaiaman cara kita bergama, untuk di contohkan menjaganya dengan baik. Tidak mungkin tuhan memberikan agama tidak baik, Agama hadir untuk mengangkat harkat dan martabat cara kita mengajarkan dan mengamalkan,” jelas Lukman. (Dian)

 

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button