DaerahJambi

Pedagang: kami siap pindah kepasar angso duo jika angso duo beroperasi 24 jam

Jambi,mitratoday.com-Seluruh pedagang pasar induk talang gulo kini kembali resah, hal ini disebabkan oleh tidak adanya tindakan tegas dari pemerintah kota terkait aturan pemberlakuan jam operasional pasar modern angso duo baru.

Sebagaimana di ketahui, setelah beberapa kali diadakan musyawarahantara pemerintah kota jambi dan pihak pengelolah pasar angso duo baru dan beberapa tokoh pedagang, pihak pengembang telah sepakat untuk mengikuti aturan aturan dari pemerintah kota jambi.namun nyata nya hingga kini pasar modern angso duo masih beroperasi selama selama 24 jam.

Beberapa hari yang lalu diwartakan walikota jambi H. Syarif fasha mengeluarkan pernyataan yang mengejutkan. Fasha mengatakan bahwa operasional pasar angso duo baru dalam status ilegal karena tidak memiliki izin dari pemerintah kota jambi.

Selain pernyataan tersebut, fasha juga memberikan peringatan keras kepada pengelolah pasar modern angso duo baru untuk memperhatikan aturan aturan dari pemerintah kota jambi, jika tidak walikota jambi mengancam akan mengembalikan ribuan pedagang yang telah direlokasi kepasar induk talang gulo untuk kembali berjualan lagi di sepanjang jalan pasar angso duo.

Menangapi pernyataan Wali kota jambi tersebut ,Dedi Yansi Salah satu perwakilan pedagang pasar induk talang gulo Mengatakan Apapun kebijakan dari pemerintah kota jambi kami sangat mendukung.

“Kami sangat mendukung semua kebijakan dari pak pasha,dan Kalau memang pasar angso duo beroperasi selama 24 jam dan kami harus kembali ke angso duo kami siap kapan pun itu,”Tegas dedi.

Dikatakan dedi, semua sudah jelas dan ada aturan nya ( Perda dan perwal) jika memang pihak pengelolah pasar angso duo tidak mau ikut aturan itu agar di tindak dengan tegas sesuai aturan yang berlaku ,agar tidak ada lagi kesenjangan bagi para pedagang karena ini menyangkut kehidupan masyarakat banyak khusus nya pedagang.(Hendra)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button