BENGKULUBengkulu TengahDaerahHeadline

Peduli, Polsek Taba Penanjung Bagikan 200 Kg Beras Kepada Warganya

Bengkulu,mitratoday.com – Sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang kurang mampu, Kepolisian Sektor Taba Penanjung kesekian kalinya mengadakan kegiatan bakti sosial dengan memberikan bahan sembako berupa beras kepada masyarakat. Kegiatan dilaksanakan Rabu pagi (19/10/2022) bertempat di depan mako Polsek Taba Penanjung.

Kapolsek Taba Penanjung, AKBP Apion Sori menjelaskan pemberian bansos menargetkan masyarakat kurang mampu yang terdampak kenaikan BBM.

Diantaranya pedagan keliling serta petani kecil di wilayah Kecamatan Taba Penanjung. Berdasarkan pengamatan petugas dilapangan kenaikan harga BBM bersubsidi berimbas kepada kenaikan harga sembako yang sangat dirasakan oleh masyarakat.

“Jumlah beras yang didistribusikan sebanyak 200 Kg dengan jumlah penerima yakni 40 KK atau sekitar 5 Kg,” jelasnya.

Pembagian bantuan sosial tersebut sangat diapresiasi oleh masyarakat. Ucapan terima kasih sering kali terdengar oleh petugas sembari memberikan bantuan.

Dalam kesempatan itu, anggota kita juga menyelipkan imbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas serta selalu menaati aturan tertib berlalu lintas.” Tutupnya.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button