HeadlineLampung

Pemilihan Calon Kepala Desa Secara Serentak

Lampung Barat, mitratoday.com – 38 Warga Lambar Ikuti Pemilihan Calon Kepala Desa Secara Serentak
Terlihat sejumlah panitia pemilihan peratin sedang menyampaikan berkas calon pemilihan kepala desa serentak di Dinas PMPP Lambar, Rabu (17/10/2018).

Pemkab Lampung Barat melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Pekon (PMPP) setempat, Rabu (17/10/18), mulai memverifikasi berkas pendaftaran para calon peratin yang akan mengikuti pemilihan serentak pada 5 Desember 2018 mendatang.

Hingga Rabu (17/10/18) siang, jumlah calon peratin yang telah menyampaikan berkas melalui panitia pemilihan di bagian pemerintahan pekon Dinas PMPP setempat telah mencapai 32 orang dari 38 calon yang akan mengikuti pemilih serentak di 11 pekon itu.

Penyampaian berkas calon peratin ini berdasarkan tahapan jadwalnya yaitu paling lambat Rabu (17/1/2018) pukul 23.59 malam.

Kabid Pemerintahan Pekon Dinas PMPP Lambar Games Simanjuntak mendampingi Kadis Nukman, mengatakan tahun ini Lambar akan menggelar pemilihan peratin serentak di 11 pekon yang tersebar di 8 kecamatan.

Sesuai tahapanya lanjut dia, maka hari Rabu (17/10/18) ini adalah hari terakhir penyampaian berkas pendaftaran calon. Menurutnya, sesuai rencana pemilihan peratin serentak itu akan diikuti oleh 38 calon. Namun sampai siang ini baru 32 calon yang telah menyampaikan berkas pencalonanya. Ke-32 calon itu berasal dari 9 pekon.

Rincianya Pekon Wates Kecamatan Balikbukit 4 calon. Kemudian dari Kecamatan Sumberjaya yaitu Pekon Sukaraja dan Waypetai masing-masing 5 calon. Lalu dari Pekon Kenali 4 orang dan Bedudu 3 orang (Belalau).

Dari Pekon Tanjung raja (Way Tenong) 2 orang. Pekon Sidomulio (Pagardewa) 2 orang, Pekon Atarbawang (Batuketulis) 2 orang dan Pekon Srimulio (Bandarnegeri Suoh) 5 orang. Sementara Pekon Negeriratu (Batubrak) rencananya akan diikuti 4 calon dan Pekon Basungan 2 calon (Pagardewa). Namun berkas calon dari dua pekon tersebut hingga siang ini belum masuk.

Menurutnya, tahapan pelaksanaan penyampaian administrasi para calon telah dilaksanakan sejak 13-17 Oktober. Kemdian masa kampanye 29 November-1 Desember dan masa tenang 2-4 Desember.

Kegiatan pemilihan peratin serentak itu digelar pada 5 Desember mendatang karena sebagian jabatan peratin saat ini sudah habis dan bahkan sebagian telah ditunjuk Pj dan sebagian sudah mendekati akhir masa bakti.

“Ada tujuh peratin yang sudah habis masa jabatanya sehingga telah ditunjuk Pj. Sedangkan 4 pekon lainya masih menjabat tetapi masa baktinya akan berakhir di 2019 mendatang. (Komar)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button