DaerahHeadlineMalang

Pemkab Inginkan Desain Stadion Kanjuruhan Bertaraf Internasional

Malang,mitratoday.com – Pasca tragedi kerusuhan suporter sabtu(1/10/2022) lalu, stadion Kanjuruhan bakal direnovasi total oleh pemerintah pusat lewat Kementerian PUPR.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyebutkan pihaknya lewat Komite Kelayakan Gedung Bangunan tengah menyiapkan desain baru stadion Kanjuruhan. Kata Basuki butuh waktu sekitar 4 bulan untuk mendesain stadion tersebut sesuai dengan standar FIFA.

“InsyaAllah tahun 2023 mulai dikerjakan, ya butuh waktu setahun lah untuk merampungkan, dan ini renovasi total ya,” ujar Basuk Hadimuljono kamis kemarin (13/10/2022).

Sementara Bupati Malang, HM Sanusi menjelaskan, Pemkab Malang berharap stadion Kanjuruhan nantinya menjadi stadion bertaraf internasional agar bisa digunakan untuk event sepakbola Internasional.

“Harapan kita seperti itu, kan desain stadion dilakukan langsung oleh tim dari Kementerian PUPR,” ungkap Sanusi, Jum’at (14/10/2022).

Begitupun juga dengan pembiayaan, Sanusi menyebut jika renovasi stadion Kanjuruhan Kepanjen itu semuanya bakal dianggarkan lewat APBN Kementerian PUPR.

Lantas seperti apa konsep Desain gambaran stadion Kanjuruhan nantinya, Sanusi merinci desain tersebut diantaranya pintu yang harus seragam sehingga dipahami suporter termasuk pintu untuk kendaraan roda empat seperti Damkar, maupun ambulance.

“Trus ada tempat duduk yang didesain single seat dengan kapasitas 50 ribu penonton. Pintu yang belum melandai, sekarang kondisinya kemiringannya kan 45 derajat dengan tinggi anak tangga yang gak sama, nanti didesain kemringannya 30 derajat,” beber Sanusi.

Termasuk nantinya lampu penerangan stadion lanjut Sanusi juga akan direnovasi dan atap keliling di seluruh tribun stadion Kanjuruhan, toilet yang memadai, semuanya ujat Sanusi bakal direnovasi pemerintah Pusat.

Terakhir dirinya berharap nantinya selain berstandar Internasional, desain stadion Kanjuruhan tersebut aman dan nyaman sehingga bisa meminimalisir kejadian yang tidak diinginkan.

Pewarta : Sigit

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button