Daerahjawa Timur

Pemkab Situbondo Kerjasama Dengan LMDH, Sediakan Lahan 1100 Hektar Untuk Petani Porang

Penulis : Novian

Situbondo,Mitratoday.com-Situbondo, Pemerintah Kabupaten Situbondo menyediakan lahan seluas 1100 Hektar untuk di kelola Petani Hutan. Lewat Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Pemerintah Kabupaten Situbondo bekerja sama untuk mengelola lahan pertanian.

Menurut Wakil Bupati Situbondo H Yoyok Mulyadi Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo menyiapkan Lahan seluas 1100 Hektar, untuk dapat di kelola oleh petani, lahan tersebut disediakan untuk dapat di kelola demi kesejahteraan masyarakat Situbondo .
Hal tersebut di ungkapkan Wakil Bupati Situbondo saat melakukan Kerjasama dengan Empat Puluh Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Kamis (13/02/2020).

Masih menurut Wakil Bupati Situbondo H .Yoyok Mulyadi Tujuan dari kerjasama ini adalah agar masyarakat Sutubondo terutama petani dapat mengelola lahan yang di siapkan Pemerintah Daerah Situbondo dan bermanfaat untuk Masyarakat Situbondo demi menciptakan Ekonomi Mandiri dan Kerakyatan menuju Ketahanan Pangan Situbondo.

Rencananya lahan akan di tanami tanaman eksport.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button