Daerahjawa Timur

Pengelolaan Sumber Air Wendit Segera Punya Payung Hukum

MALANG, JAWA TIMUR – Pengelolaan sumber air wendit bakal memiliki payung hukum yang kuat seiring dengan respon positif Bupati Malang DR H Rendra Kresna atas desakan DPRD Kabupaten Malang yang di sampaikan ketua Komisi A Didik Gatot Subroto, yang bakal mengeluarkan Peraturan Bupati (Perbub) terkait sumber air wendit.

Pasalnya, dasar dikeluarkannya Perbup untuk pengelolaan Sumber Wendit oleh PDAM Kabupaten Malang dirasa sudah cukup kuat.

“Kami segera minta tim Pemerintah Kabupaten Malang untuk mengkaji dan menyusun Perbup pengelolaan sumber wendit itu secepatnya, apalagi DPRD sudah mendesak juga,” kata Rendra Kresna, Kamis (22/2).

Pak Rendra, sapaan akrab bupati Malang ini menjelaskan dalam penyusunan Perbup tersebut tentunya tim Pemkab akan melihat semua aturan yang berlaku di atasnya. Dengan demikian, Perbup tersebut nantinya dikeluarkan tidak bertentangan dengan aturan lain.

Namun yang jelas, tambah Rendra, melihat besarnya kebutuhan air bersih oleh masyarakat Kabupaten Malang maka sudah selayaknya bila Pemkab Malang menyediakan air bersih tersebut melalui PDAM Kabupaten Malang secara maksimal.

Terlebih lagi, dalam rangka pelaksanaan MDGs (Millennium Development Goals) yang di antaranya dengan pemenuhan air bersih untuk masyarakat minimal 70 persen bisa dinikmati masyarakat sebagai tujuan pembangunan millennium.

“Untuk itulah, tidak salah bila Pemkab Malang dalam rangka perwujudan MDGs menyediakan air bersih bagi masyarakat dengan mengelola Sumber Wendit,” tandas Rendra.

Memang, diakui Rendra, air Sumber Wendit yang sekarang dimanfaatkan Pemkot Malang melalui PDAM Kota Malang tersebut tidak bisa diakhiri begitu saja. Ini dikarenakan air bersih dari Sumber Wendit juga untuk memenuhi kebutuhan air masyarakat kota Malang.

Karena Sumber Wendit berada di wilayah Kabupaten Malang , tambah ketua DPD Nasdem Jatim ini, maka tidak salah bila masyarakat Kabupaten Malang juga ikut memanfaatkan air dari Sumber Wendit untuk memenuhi kebutuhan air bersih.

“Untuk itulah, PDAM Kabupaten Malang akan membangun pompa dan jaringan di Sumber Wendit untuk memenuhi kebutuhan air masyarakat. Jadi nanti air Sumber Wendit bisa dimanfaatkan bersama-sama,” tutup Rendra Kresna.(GT)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button