DaerahSumatera Utara

Pererat Silaturahmi Keluarga Besar PIP Group Gelar Buka Bersama

Medan,Mitratoday.com-Tak hanya sekadar menahan lapar, haus dan hawa nafsu semata, Bulan Suci Ramadhan acap kali dimanfaatkan Umat Muslim untuk merajut dan mempererat kembali silaturahmi.

Hal ini pula yang dilakukan perusahan Putera Indra Perkasa (PIP) Group di bawah komando Ade Sadrawati Purba SH, MH.

Sebagai bentuk wujud itu semua, di bulan Ramadhan 1440 Hijriah ini, PIP Group yang membawahi 6 perusahaan yang bergerak di bidang jasa keamanan, perparkiran, travel dan lainnya, menggelar kegiatan berbuka puasa bersama (bukber) dengan seluruh karyawan dan keluarga besarnya di Madani Hotel, Medan, Rabu (15/5/2019).

Ade Sandra dalam kata sambutannya mengatakan, kegiatan yang kali ini mengambil tema “Satukan Langkah, Ulurkan Tangan untuk Meraih Kemenangan”, merupakan rutinitas yang sudah dilakukan sejak PIP Group berdiri dan terus berkembang hingga kini.

“Buka puasa bersama kali ini, bukan sekadar menjadi ajang berkumpul seluruh perangkat perusahaan, namun ini juga menjadi ajang instropeksi diri di bulan suci ini sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi antara pimpinan perusahaan dengan seluruh pegawai.” Ungkap Putri Marlon Purba Tersebut.

Wanita 45 tahun ini juga sempat menyinggung kondisi bangsa saat ini usai perhelatan pesta demokrasi Pemilu 2019 yang nyaris membuat kerukunan terusik.

“Pesta Demokrasi telah usai, Di bulan suci ini hendaknya kita bisa berangkulan kembali. Tidak ada lagi cerita pengelompokan 01 atau 02. Kita semua warga Indonesia harus saling menjaga kerukunan. Mari kita sambut siapapun pemimpin yang akan terpilih nanti dengan suka cita yang akan menentukan nasib bangsa 5 tahun ke depan.” imbaunya.

Sementara, usai mendengar tausiyah dari pemuka agama yang sengaja diundang, kegiatan dilanjutkan dengan buka puasa puasa dan bersantap bersama hidangan yang sudah tersedia. Kegiatan ini selanjutnya ditutup dengan saling bercengkrama.

(Putra silalahi)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button