Program Kerja 100 Hari Pertama Walikota dan Wakil Walikota Tegal Segera Direalisasikan

Kota Tegal,mitratoday.com – Walikota Tegal, Dedy Yon Supriyono mengingatkan kembali bahwa berbagai program kerja 100 hari pertama kepemimpinan Walikota dan Wakil Walikota Tegal harus segera diselesaikan.
“Utamanya dalam upaya mengentaskan kemiskinan, menurunkan angka stunting, serta mengendalikan inflasi. Semua rencana dan komitmen yang telah kita susun harus kita wujudkan demi kemajuan Kota Tegal dan Kesejahteraan masyarakat,” ujar Dedy Yon saat memimpin Apel Bersama Karyawan Karyawati di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal, Selasa (27/5/2025) pagi di Halaman Pendopo Ki Gede Sebayu Kompleks Balai Kota Tegal.
Apel bersama diikuti oleh Wakil Walikota Tegal, Tazkiyyatul Muthaminnah, Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono, Staf Ahli Wali Kota, Asisten Sekda, Kepala OPD, Camat dan Lurah se-Kota Tegal dan seluruh ASN di Lingkungan Balai Kota Tegal.
Diketahui sejak Walikota dan Wakil Walikota Tegal dilantik oleh Presiden Republik Indonesia pada tanggal 20 Februari 2025 artinya saat ini telah melalui 96 hari masa kepemimpinan. Sedangkan dalam hitungan waktu maka hari ke-100 kepemimpinannya akan jatuh pada tanggal 30 Mei 2025, sementara jika dihitung berdasarkan hari kerja, maka hari ke-100 jatuh pada tanggal 15 Juli 2025.
Dalam kesempatan tersebut Dedy Yon mengajak kepada jajaran Pemerintah Kota Tegal untuk berkomitmen bersama dalam membangun Kota Tegal idaman, sebuah kota yang masyarakatnya merasa tenang, tentram dan nyaman untuk tinggal, hidup dan mencari nafkah.
“Oleh karena itu, saya mengajak seluruh jajaran Pemerintah Kota Tegal dan masyarakat Kota Tegal untuk bersama-sama mendukung upaya pembangunan dan kemajuan Kota Tegal. Dengan kebersamaan, kerja keras, dan doa dari seluruh elemen masyarakat, saya yakin kita bisa membawa Kota Tegal ke arah yang lebih baik,” ujar Dedy Yon.
Dalam Apel tersebut juga sekaligus dilaksanakan penyerahan secara simbolis Surat Keputusan (SK) Pensiunan secara langsung kepada 27 Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah Kota Tegal yang telah mencapai Batas Usia Pensiun (BUP) per tanggal 1 Juni 2025 yang salah satunya adalah Kepala Dinas Sosial, Bajari, S.E., M.Si, yang telah mengabdi selama 31 tahun.
“Saya ingin menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para Pegawai Negeri Sipil yang telah memasuki masa purna tugas. Terlebih kepada para PNS yang memasuki masa pensiun dengan masa kerja yang panjang hingga 38 tahun, termasuk bapak Martono, S.Pd, Guru Ahli Madya SMP N 2 Tegal, Ibu Tri Astuti, S.pd, Guru Ahli Madya SD N Mintaragen 3; serta Bapak Pribudi, S.Pd, Guru Ahli Muda SD N Tegalsari 5,” ujar Dedy Yon.
Dedy Yon berharap kepada para PNS yang memasuki masa pensiun meskipun telah purna tugas, tetapi semangat untuk terus berkontribusi bagi masyarakat tidak pernah surut.
Selanjutnya juga dilaksanakan penyerahan secara simbolis SK Kenaikan Pangkat periode 1 Mei 2025 kepada tujuh orang perwakilan PNS Pemerintah Kota Tegal .
Walikota Tegal mengucapkan selamat kepada para pegawai yang telah mendapatkan kenaikan pangkat periode 1 Mei 2025. Ia berharap, dengan pangkat dan tanggung jawab yang baru, semangat kerja semakin meningkat dan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut Walikota Tegal juga mengucapkan selamat datang dan selamat mengikuti orientasi bagi para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024 serta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tahap 1 tahun 2024 di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal. Ia berharap kepada para CPNS dan PPPK yang baru agar dapat segera beradaptasi dan memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat.
Selanjutnya dalam apel bersama juga dilaksanakan penyerahan hadiah kepada para pemenang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Kota Tegal Tahun 2025.
Untuk juara pertama diraih oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu dengan inovasi “NIB On Call”; juara kedua diraih oleh RSUD Kardinah dengan inovasi “Tombo Teko Loro Lungo” (Tunggu Nang Omah Obat Teko Layanan Antar Gratis)” dan juara ketiga diraih oleh Dinas Kelautan dan Perikanan, Pertanian dan Pangan dengan Inovasi “BIO-AMALAN” (Bio Stimultan for Animal and Plants).
Sedangkan untuk TOP 6 (Finalis) KIPP Kota Tegal Tahun 2025 yaitu Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Tegal dengan judul inovasi “Layanan Wi-Fi Publik Gratis Terpusat”; Dinas Kesehatan dengan Judul inovasi “PERMATA HATI (Peran Masyarakat Tangani HIV AIDS Tanpa Stigma)”; Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia dengan judul inovasi “E Cuti”.
(Hartadi)