DaerahHeadlineMalang

Rehab Puskesmas Pakisaji Di Lelang, Saat Ini Masuk Sanggah

Malang,mitratoday.com – Pemkab Malang tengah melelang paket rehabilitasi Puskesmas Pakisaji. Dilansir dari laman Lpse.malangkab.go.id, lelang berkode tender 16946247 tersebut telah diluncurkan Pemerintah sejak tanggal 8 Agustus 2022 lalu dengan nilai pagu senilai Rp 2 miliar dan nilai HPS Paket senilai Rp 1.998.000.000,00.

Lelang rehab gedung puskesmas Pakisaji itu sendiri, diketahui diikuti 89 peserta. Tiga penawar teratas diisi CV Abdul Haki Karya dengan nilai penawaran sebesar Rp 1.545.583.847,68 sementara penawaran CV Ardi Kencana adalah sebesar Rp 1.579.059.360,00 dan CV.Kanjuruhan dengan penawaran Rp.1.598.400.000,00

Masih dari laman yang sama, peserta yang terpilih menjadi pemenang lelang adalah penawar urutan ketiga yakni CV Kanjuruhan yang beralamat dijalan Trunojoyo no 28 Kepanjen.

Kendati demikian saat ini proses lelang tersebut diketahui masih dalam masa sanggah.

Dari hasil evaluasi kualifikasi CV Abdul Haki Karya yang beralamat di Dusun Jeni RT 002 RW 009, Kepanjen, Gumuk Mas, Kabupaten Jember, Jawa Timur disebut tidak bisa menunjukkan bukti pengalaman personil manajerial (Pelaksana) sehingga pelaksana kurang kurang yang dipersyaratkan.

Sementara CV Ardi Karya tidak lolos hasil evaluasi karena tidak bisa menunjukkan bukti kepemilikan scafolding dan bukti peralatan mesin las besi kurang yang dipersyaratkan, tidak melampirkan daftar personil manajerial, tidak menyampaikan elemen SMKK, dukinhan keselamatan konstruksi operasi keselamatan konstruksi, evaluasi kinerja keselamatan konstruksi,dan pakta komitmen keselamatan konstruksi sesuai yang dipersyaratkan.

Dari penelusuran Mitratoday.com, Selasa (13/9/2022), diketahui CV Kanjuruhan beralamat di jalan Trunojoyo Kepanjen.

Dari informasi yang didapatkan dikalangan Pengusaha Konstruksi, ada dugaan jika Pemilik CV Kanjuruhan lah yang menggunakan bendera CV Trinedya Teksama untuk ikut lelang di rehab gedung Dispendukcapil senilai Rp 4 miliar, yang berakhir mundurnya CV Trinedya Teksama setelah dijanjikan barter proyek.

Pemkab Malang sendiri lewat Dinas Kesehatan saat ini secara perlahan bakal menyulap puskesmas di Kabupaten Malang menjadi Puskesmas Prototype. Ditahun 2021 kemarin dua puskesmas Prototype berhasil dibangun yakni di Sumbermanjing Wetan dan Puskesmas Bantur. Sementara di tahun 2022 ini dua Puskesmas disiapkan menjadi Puskesmas Prototype yakni Pakisaji dan Puskesmas Singosari.

Pewarta : Sigit

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button