DaerahJawa Tengah

Selalu Dekat Dengan Anak Kecil Di Desa Pasedan

Rembang, mitratoday.com – Kapten Inf Wardiyana Pasiter Kodim 0720/Rembang dan Pasiops TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-103 Kodim 0720/Rembang, adalah seseorang yang supel dalam pergaulan dan dekat dengan sebagian anak kecil di Desa Pasedan, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang, dimana tempat TMMD Reg-103 sekarang sedang berlangsung, Rabu (31/10).

Pagi ini berangkat ke lokasi TMMD Reg-103 di Dukuh Ngotoko, sesampainya disimpang jalan Pasedan dia istirahat sejenak sambil menunggu rekan kerjanya yang sedang dalam perjalanan dibelakang. Ferry (5) salah satu anak yang sekolah di PAUD Desa Pasedan, setelah mengetahui ada Kapten Inf Wardiyana, dia menghampirinya dan tidak mau sekolah karena ingin ikut turut serta Wardiyana bekerja. Karena rewel terus, akhirnya Wardiyana mengajak Ferry ke lokasi kerja dengan menaiki sepeda motornya.

“Namanya anak kecil ya terus bagaimana, karena dia memang lumayan dekat dengan saya selama ini, setiap hari waktu saya istirahat sejenak di persimpangan jalan pasti bertemu dan saya ajak bermain sebelum dia masuk ke sekolahnya,” kata Wardiyana.

“Biasanya yang mengantarkan sekolah adalah kakaknya, sekalian kakaknya berangkat ke SLTP N 1 Bulu Rembang, dia selalu menurunkannya di simpang jalan tempat saya sedang istirahat. Tidak tahu kok hari ini dia ingin ikut saya, biasanya juga tidak seperti itu, mungkin perasaannya baru tidak enak dan pengen diperhatikan,” tambahnya. (0720)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button