DaerahHeadlineMalang

Target 100 Persen Bisa Tercapai, Asal….!

Pewarta : Sigit

Malang,mitratoday.com-Pemkab Malang diketahui tengah mengejar target 70 persen capaian vaksinasi dosis 1 bisa tuntas akhir bulan Oktober 2021 mendatang. Tercatat dari data terakhir Dinas Kesehatan senin (11/10/2021) kemarin capaian vaksinasi dosis 1 sudah tercapai sekitar 56,5 persen. Sedangkan capaian target dosis 2 masih sekitar 21,7 persen.

Kadinkes Kabupaten Malang Dr drg Arbani Mukti Wibowo mengaku cukup optimis target 70 persen dosis 1 bisa tercapai 100 persen di akhir Bulan Oktober 2021, dengan catatan masyarakat Kabupaten Malang bersedia divaksin dan tenaga kesehatan yang ada dalam kondisi tetap sehat.

Asalkan masyarakat bersedia divaksin dan Tenaga Kesehatan untuk Vaksinator tetap fit, Insyaallah kita optimis,”ujar Arbani disela-sela mendampingi peninjuan vaksinasi Bupati Malang di Ponpes Assalam selasa (12/10/2021).

Untuk itu, lanjut Arbani, pihaknya berharap dukungan seluruh stakeholder yang ada untuk mempercepat target vaksin di Kabupaten Malang terutama untuk mendorong Pemerintah Pusat melalui Kemenkes memberikan prioritas jatah distribusi jumlah dosis vaksin untuk Kabupaten Malang.

Arbani mengungkapkan, stok vaksin di Kabupaten Malang sendiri tersisa sekitar 300 ribu dosis dari sekitar 2 juta dosis yang diberikan Kemenkes.

“Dari 2 juta itu, yang sudah kita suntikan ada sekitar 1,150 juta dosis 1 dan 500 ribu dosis 2,”terang Arbani.

Disinggung masih adanya wilayah yang tingkat capaian target vaksin masih rendah, Arbani menilai hal itu lantaran masih adanya keengganan masyarakat untuk divaksin meski Muspika di seluruh wilayah Kabupaten Malang sudah maksimal melakukan upaya percepatan vaksinasi. Bahkan tidak sedikit Kecamatan yang tidak libur untuk mengejar target sasaran vaksinasi masyarakat.

Memang sejak 1,5 bulan ini kita maksimal,begitupun antusias masyarakat cukup tinggi, namun sejak tiga terakhir ini kami menilai antusias masyarakat sudah kendor ya, artinya jika selama ini bisa 50 ribu dosis, sejak tiga terakhir turun hanya sekitar 46 ribu saja.

Untuk itu, lanjut Arbani, pihaknya memohon peran Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama untuk membantu pemerintah mensosialisasikan program percepatan vaksinasi tersebut kepada masyarakat.

“Kami mohon masyarakat untuk segera vaksin untuk dirinya, keluarga dan saudara. Jika bisa dilakukan dan masyarakat paham soal pentingnya vaksinasi ini, Insyaallah akhir bulan Oktober target sasaran bisa tercapai 100 persen,”urai Arbani Mukti Wibowo.

Saat ini kasus aktif Covid di Kabupaten Malang, ulas Arbani menyisakan 80 orang, 30 diantaranya sedang di rawat di Rumah Sakit. Sedangkan angka kematian karena Covid lanjut Arbani sejak beberapa hari terakhir sudah nihil.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button