BlitarDaerah

Wabup Blitar : Idul Fitri Kita Jadikan Semangat Bangkitkan Ekonomi Menuju Endemi

Blitar,mitratoday.com – Bupati dan Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso Shalat Ied di Masjid Agung Miftahul Jannah Wlingi, Senin (2/5/2022).

Sholat Ied di Masjid Agung Miftahul Jannah Wlingi juga di ikuti Sekda, Ketua Dekranasda serta beberapa Kepala OPD dan perwakilan Forkopimda.

Bertindak sebagai imam sholat, KH Farkhan Ma’ruf dan Ketua MUI Kabupaten Blitar, KH Syaikuddin Rahman.

Wakil Bupati dalam sambutannya mengatakan bahwa momentum perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1443 H ini merupakan hari kemenangan bagi umat Islam di seluruh dunia, setelah sekitar 1 bulan menjalankan ibadah puasa Ramadan.

“Semangat Idul Fitri kita jadikan untuk bangkitkan perekonomian menuju endemi.” Kata Wabup.

Orang nomor dua di Kabupaten Blitar tersebut ucapkan semoga puasa yang sudah dijalani, mendapat berkah dari Allah SWT.

“Menjadikan kita sebagai insan yang semakin beriman, bertaqwa, dan semakin bijaksana dalam kehidupan,” jelasnya.

Rahmat Santoso menegaskan, Idul Fitri menjadikan umat muslim di Kabupaten Blitar semakin tangguh, bangkit dalam menata ekonomi menuju endemi.

“Jadi mari kita rayakan Idul Fitri 2022 ini, dengan tetap menjaga protokol kesehatan guna terhindar dari penyebaran Covid-19,” tegasnya Ketua DPP Ikatan Penasihat Hukum Indonesia (IPHI) ini.

Ke depan ia katakan masyarakat bisa beraktifitas dengan normal kembali, untuk memulihkan perekonomian. “Serta pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyyah, untuk ikut menjaga persatuan dan kebhinekaan Indonesia,” ujar Politisi dari Partai Amanat Nasional ini.

Usai sholat Idul Fitri, Mak Rini sapaan Blitar Rini dan Makdhe Rahmat panggilan Wabup Rahmat, bersilaturahmi dan melakukan foto bersama dengan para jamaah.

Wabup Rahmat Santoso juga menambahkan, semoga jalinan silaturahmi antara ulama dan umaroh tetap terjaga, sehingga wilayah Kabupaten Blitar tetap kondusif.

“Serta bisa mengendalikan penyebaran virus Covid-19 dan sekali lagi Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Taqabballahu Minna Wa Minkum, Shiyamana Wa Shiyamakum Ja’alanallaahu Minal ‘Aidin Wal Faizin,” Ucapnya.

Usai sholat Idul Fitri, Mak Rini sapaan Blitar Rini dan Makdhe Rahmat panggilan Wabup Rahmat, bersilaturahmi dan melakukan foto bersama dengan para jamaah.

Pewarta : Novie

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button