BlitarDaerah

Zulkifli Hasan Menempati Urutan Pertama Capres Pada Rakerda PAN Kota Dan Kabupaten Blitar

Blitar,mitratoday.com – Rapat Kerja Daerah ( Rakerda ) Pertama Partai Amanat Nasional Kota Blitar berlangsung di Hotel Puri Perdana pada Minggu ( 26/06/2022)

Hadir pada Rakerda pertama Partai Amanat Nasional, Wakil dari DPW yaitu Wakil Ketua Windy Kardono Ketua DPD Kota Blitar Heri Romadhon , Ketua MPP Kota Blitar Joko Nurbatin dan hadir juga Koalisi Indonesia Bersatu yaitu Ketua DPC PPP Kota Agus Junaedi dan jajarannya, Perwakilan dari Golkar Kota Blitar Sidarta Jarot Riyadi dan Kader kader PAN Kota Blitar.

Koalisi Indonesia Bersatu ( KIB ) Juga Mengelar Silahturahmi di Rakerda PAN Pertama Kota Blitar ( Mitratoday foto Novi)

Menurut Ketua DPD PAN Kota Blitar Heri Romadhon usai acara mengatakan ,” Agenda Rakerda DPD PAN Kota Blitar pertama konsolidasi partai menjelang verifikasi partai politik ,yaitu dengan menyiapkan seluruh infrastruktur yang ada di Kota Blitar .

Kedua menurut Heri Romadhon yang juga Ketua Fraksi PAN DPRD Provinsi Jawa Timur mengatakan ,” kedua dalam Rakerda ini kita juga di beri kesempatan untuk memilih Calon Presiden nanti dari DPD PAN Kota memilih dari 10 nama calon Presiden menjadi 5 Nama untuk di bawa ke DPW Jatim lalu dari DPW akan di bawa ke Rakernas PAN ,nanti PAN akan memunculkan Siapa Calon Presiden dari PAN .

Ketiga kita juga melakukan silahturahmi dengan Koalisi Indonesia Bersatu yaitu dengan PPP dan Golkar untuk sinergi di berbagai tingkatan termasuk yang ada di Kota Blitar ,” jelas Heri Romadhon .

Terkait calon presiden ada dari unsur internal partai PAN sendiri , ada Kepala Daerah yang berprestasi di Indonesia , ada dari Birokrasi juga ada yang dari Teknokrat yang nanti akan kita usung DPD PAN Kota Blitar .

DPD PAN Kota Blitar juga menargetkan satu kursi untuk di setiap Dapil karena Kota Blitar ada 3 Dapil berarti PAN Kota Blitar harus mendapatkan 3 kursi dan di tangan dinginnya Heri Romadhon sebagai politikus kawakan yang kini memegang tampuk pimpinan Ketua DPD PAN Kota Blitar di pastikan target itu dapat di raih .

Seperti Rakerda DPD PAN Kabupaten Blitar di DPD PAN Kota Blitar nama Zulkifli Hasan menempati urutan Pertama dan ini lah
hasil rekapitulasi suara bakal calon Presiden RI. 5 nama teratas usulan DPD PAN Kota Blitar yaitu :
1. Zulkifli Hasan (84 suara)
2. Khofifah Indar Parawansa (81 suara)
3. Erick Thohir (72 suara)
4. Ganjar Pranowo (64 suara)
5. Anis Baswedan (49 suara)
Lima nama ini akan di bawa ke DPW Provinsi Jawa Timur yang selanjutnya dari DPW akan di bawa ke Rakernas PAN ( NOVI)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button