DaerahHeadlineMalang

Kampung Tangguh Modal Sosial Terbesar Tangani Covid-19

Penulis : Sigit

Malang,Mitratoday.com-Adanya kampung tangguh untuk mencegah penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di Kabupaten Malang mengundang optimisme Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Khofifah menyebut Kampung Tangguh menjadi modal sosial besar terhadap penyelesaian penanganan wabah Corona di sebuah daerah.

“Ini menjadi semacam modal sosial yang berbasis kegotongroyongan untuk saling menjaga, mengawal dan saling memproteksi kampung masing-masing terhadap pencegahan Covid-19. Makanya kami sangat apresiasi terhadap upaya Forkopimda Kabupaten Malang yang terus bergerak melakukan terobosan terhadap upaya penanganan dan pencegahan Covid-19 melalui Kampung tangguh ini,”kata Khofifah saat mengunjungi Kampung Tangguh desa Sitirejo Wagir Kabupaten Malang, Rabu (27/5/2020).

Sementara KapoldaJatim Irjen Pol Dr.Fadil Imran.SIK berpesan, melalui berdirinya Kampung Tangguh di Kabupaten Malang menjadi sarana untuk bergerak bersama memerangi Covid-19.

Fadil menjelaskan TNI dan Polri siap mensupport penuh kebijakan pemerintah untuk melakukan percepatan penanganan dan pencegahan Covid-19.

Kami tegaskan bahwa Bhabinkamtibmas dan Babinsa unthk tidak meninggalkan desanya, artinya kita minta untuk selalu bersinergi dan berkolaborasi dengan desa terhadap upaya pencegahan Covid-19.

Sementara itu ,Khofifah saat menjawab pertanyaan awak media mengungkapkan bahwa masa penerapan PSBB akan berakhir pada 30 Mei 2020 mendatang. Setelah masa PSBB berakhir ,lanjut Khofifah, dimungkinkan akan memasuki masa transisi menuju New Normal Live.

“Meski demikian kita masih akan lakukan evaluasj terhadap penerapan PSBB Malang Raya,”ungkap Khofifah.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button