DaerahHeadlineMalang

Masuk Top 51, Bupati Malang Di Jadwalkan Presentasi Kompetisi Pengelola Yanlik Nasional

Malang,mitratoday.com – Pemerintah Kabupaten Malang masuk 51 besar tingkat Nasional sebagai pengelola pelayanan publik nasional 2021.

Hal ini diterangkan Plt Kadis kominfo Ferry Hari Agung. Ia menuturkan jika predikat 51 besar tersebut diperoleh dari hasil penilaian Kemen PAN RB tentang sistem pengelolaan Sistem Pengaduan Pelayanan Publik Nasional tahun 2021.

“Ini kan semacam kompetisi untuk menjaring dam mendokumentasi serta promosi pengaduan Yanlik secara terintegrasi untuk mengakselerasi pencapaian kualitas layanan publik. Alhamdulillah kita masuk di top 51 Nasional,” terang Ferry Hari Agung jumat (13/5/2022).

Sistem tersebut lanjut Ferry telah dirumuskan dalam Road Map Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) Kemen PAN RB.

Ferry menuturkan ada sekitar 434 proposal yang diperiksa dan dinilai. Prosedur penilaiannya sendiri sesuai dengan Keputusan Menteri PAN RB yang dijadikan pedoman penyelenggaraan kompetisi tersebut.

Pasca berada di top 51 tersebut nantinya seluruh pemda bakal mengikuti tahap evaluasi dan wawancara serta presentasi di depan tim penguji. Rencananya Bupati Malang HM Sanusi bakal menyampaikan langsung presentasi jarak jauh.

“Insyaallah Bapak Bupati yang akan menyampaikan presentasi tanggal 23 Mei 2022 mendatang melalui zoom. Isi paparannya seputar pencapaian dan aspek pengaduan Yanlik sesuai dengan substansi yang telah ditentukan,”pungkas Ferry Hari Agung.

Pewarta : Sigit

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button