BengkuluDaerah

Panitia Jadwal Ulang Kegiatan HGN & PGRI Dikbud Rejang Lebong

Rejang Lebong, mitratoday.com – Kegiatan Hari Guru Nasional (HGN) & Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Dinas Kebudayaan Rejang Lebong yang seharusnya dilaksanakan pada 28 November 2017, terpaksa dijadwal ulang oleh panitia kegiatan.

Alasan panitia menunda kegiatan tersebut, karena agenda Bupati Rejang Lebong, Dr.(HC) H. Ahmad Hijazi, SH, M.Si berbenturan dengan Rapat Paripurna DPRD, mengenai pembahasan APBD murni. Sedangkan, Panitia kegiatan HGN & PGRI mewacanakan mengundang Bupati untuk hadir langsung pada acara HGN & PGRI tersebut.

Mengetahui hal tersebut, Pihak kepanitiaan Dikbud Rejang Lebong langsung segera melaksanakan rapat kepanitiaan kembali guna mencari solusi jadwal kegiatan HGN & PGRI yang akan ditetapkan jadwalnya kembali agar tidak berbenturan dengan jadwal kegiatan Bupati Rejang lebong supaya dapat hadir dalam pelaksanaan kegiatan HGN & PGRI tersebut.

Kabid SD Dinas Kebudayaan Rejang Lebong, Deri Efendi, sekaligus sebagai ketua panitia kegiatan HKN & PGRI, mengatakan bahwa kegiatan HGN & PGRI sudah kita buat agenda baru.

“Sudah kita agendakan kembali, pada rapat yang dilaksanakan tadi pagi (24/11, red) di ruang Aula Dikbud yaitu pada 18 Desember 2017 dengan besar harapan kegiatan HGN & PGRI tersebut akan terlaksana dengan baik dan Bupati dapat hadir secara langsung”, jelas Deri Efendi.

Sebelumnyam, kegiatan Hari Guru Nasional dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ini dijadwalkan pada 28 November 2017.*(Pop)*

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button