AcehAceh TamiangDaerahHeadlineReligi

Wabup Aceh Tamiang : Jika Ilmu Berkah Akan Diiringi Akhlak Mulia

Aceh Tamiang,mitratoday.com – Dayah Misbahur Rasyad Al-Aziziyah menggelar wisuda angkatan ke II, kepada 121 Santri yang terdiri dari 70 santri putra dan 51 santri putri, kegiatan berlangsung dilokasi Pesantren Kampung Benua Raja Kecamatan Rantau pada Senin (30/05/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Aceh Tamiang T Insyafuddin, ST menyampaikan bahwa ia sangat mengapresiasi keberadaan Dayah.

“Walaupun masih terbilang baru, namun jumlah siswa serta bangunan terlihat maju dengan pesat. Tentu hal tersebut menunjukkan kualitas pendidikannya di atas rata-rata. Hal tersebut membuktikan kepercayaan masyarakat terhadap Dayah sangat besar. Mudah-mudahan Dayah ini terus berkembang dan mari kita jaga Pesantren dan juga Dayah yang ada di Aceh Tamiang, bukan hanya kuantitas tetapi juga kualitas.” Jelasnya.

Wakil Bupati menambahkan, diharapkan kepada anak-anak Pesantren untuk memiliki akhlak yang baik, maka Insyaallah Aceh Tamiang bisa menjadi baik pula.

“Ingat yang telah diajarkan Allah, kunci ilmu adalah membaca. Maka dari itu, membaca itu harus niat karena Allah sehingga ilmu yang didapat akan tetap terjaga. Jika ilmu berkah maka akan diiringi dengan akhlak yang mulia,” ungkapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 0117/Aceh Tamiang, Wakil DPRK Aceh Tamiang beserta anggota DPRK, Kepala Dinas Syari’at Islam Aceh Tamiang, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Tamiang, Pimpinan Dayah Misbahur Rasyad Al-Aziziyah beserta para Ustad dan Ustadzah, serta para guru pendidik, juga para wali murid.

Pewarta : Nana

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button