DaerahHeadlinejawa Timur

Camat Di Kabupaten Malang Bakal Dapatkan Mobdin Baru

Malang,mitratoday.com-Para Camat di Kabupaten Malang bakal menikmati fasilitas mobil dinas baru dari Pemkab Malang. Hal ini dikatakan Plt Bupati Malang HM.Sanusi di sela-sela membuka gebyar inovasi desa di Bululawang selasa(13/8).

Insyaallah Bulan September ini mobil dinas tersebut bisa di pakai , meski bertahap,”ujar Sanusi.

Namun begitu , Sanusi juga menargetkan dengan mobdin baru nantinya dapat memacu kinerja para camat untuk memberikan layanan maksimal kepada masyarakat.

Jangan sampai para camat nantinya memiliki penilaian kinerja di bawah target yang di berikan Pemkab Malang, minimal index nilainya harus mencapai 12, syukur jika bisa mencapai 15,”tandas Sanusi.

Sanusi sempat mengungkapkan banyak pihak pesimis tentang kebijakan yang ia buat seperti fasilitas mobdin bagi camat serta program SPP gratis bagi pelajar di Kabupaten Malang.

“Bahkan sempat beredar kabar yang mengatakan saya ngawur , membuat kebijakan seperti itu, tapi saya biarkan saja,”ucap politisi PKB ini.

Sanusi menyebut kebijakan pembelian mobdin baru bagi camat tersebut di ambilkan dari APBD Pemkab Malang , karena selama enam bulan ia menjabat Plt Bupati , Pemkab mampu meningkatkan PAD hingga Rp 75 miiar.

Jika dibelikan mobil baru untuk camat sebanyak 33 unit , uangnya masih tersisa banyak, begitupun saat kita buat program SPP gratis, banyak pihak protes darimana anggaran yang akan digunakan, ya saya katakan PAD kita genjot untuk merealisasikannya,”tegas Sanusi.

Meski demikian , Sanusi enggan menanggapi dan tidak akan berkomentar jika ada pihak-pihak yang melontarkan kritikan pedas terhadap dirinya. Anjing Menggonggong Kafilah Tetap Berlalu,”tutup Sanusi.

(GT)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button