DaerahSerdang BedagaiSumatera Utara

Di Tanggal 10 Muharram 1444 H, Bupati dan Wabup Sergai Resmi Masuk Kantor Baru

Sei Rampah,mitratoday.comAda yang baru dalam Pemerintahan Kabupaten Serdang Bedagai di bawah kepemimpinan H Darma Wijaya dan H Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, MSP, yakni punya gedung kantor baru.

Usai dibangun dan diresmikan pada HUT Sergai ke-18 yang lalu, Senin (8/8/2022) Bupati dan Wabup akhirnya resmi menempati kantor baru tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Darma Wijaya berdoa dan

“Saya berharap agar momen ini bisa menjadi kesempatan bagi saya dan Wabup untuk semakin meningkatkan kerja pelayanan masyarakat di Tanah Bertuah Negeri Beradat.” Kata Bupati.

Bang Wiwiek, sapaan akrabnya juga mengatakan kalau kegiatan tersebut berlangsung dalam suasana istimewa, karena jatuh tepat pada tanggal 10 Muharram 1444 Hijriyah.

“Ini hari yang istimewa karena di tanggal yang sama banyak peristiwa istimewa yang terjadi,” ungkapnya.

Selain itu, Bang Wiwiek sapaan akrabnya menyampaikan kalau momen menempati Kantor Bupati Sergai yang baru ini juga dilaksanakan dengan menghadirkan anak yatim serta diikuti juga dengan pemberian santunan.

“Semoga ini menjadi berkah dan awal yang baik bagi gerak roda pemerintahan di Kabupaten Sergai,” ujarnya.

Sementara itu Drs. H. Tamlih Nasution dalam tausiahnya menyebut, Bulan Muharram adalah salah satu bulan yang memiliki limpahan pahala dan pintu taubat yang diberikan Allah SWT.

Sesuai yang disampaikan Bupati tadi, Ustadz Tamlih pun menyebut kalau tanggal 10 Muharram merupakan hari yang istimewa karena banyak kejadian penting bagi umat Islam.

“Misalnya saja peristiwa pertaubatan Nabi Adam AS. Lalu ada pula momen Nabi Ibrahim selamat dari siksa Raja Namrud. Kemudian di tanggal ini Nabi Yusuf bebas dari penjara. Dan beberapa peristiwa penting lainnya. Semoga dipilihnya tanggal ini sebagai hari pertama aktivitas pemerintahan di gedung baru bisa menjadi berkat pula bagi kerja Pemkab Sergai dalam mewujudkan Sergai yang Maju Terus,” tandasnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Wabup Sergai H. Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, MSP, Sekdakab H. M. Faisal Hasrimy, AP, MAP, Ketua TP-PKK Sergai Ny. Hj. Rosmaida Darma Wijaya, Ketua GOPTKI Sergai Ny. Aini Zetara Adlin Tambunan, Ketua DWP Sergai Ny. Uke Retno Faisal Hasrimy, para Asisiten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat serta para anak yatim/piatu.

Pewarta : Marwan

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button