DaerahJambi

Sepi pembeli, pedagang pasar induk talang gulo meminta komitmen dan perwal dari pemkot segera di realisasikan

Jambi,mitratoday.com -Pedagang Angso duo yang di relokasi ke pasar induk talang gulo kini kembali resah,pasalnya para pedagang mempertanyakan mengenai regulasi jam operasional pasar angso duo baru dan pasar induk talang gulo, rabu 13/03/19.

Sebagaimana diketahui sebelum pedagang di relokasi kepasar induk talang gulo dalam rapat sosialisi pemerintah kota jambi menegaskan kepada pedagang bahwa pasar malam hanya boleh di gelar di pasar induk talang gulo,serta untuk pasar angso duo ,talang banjar dan pasar lain nya yang ada di kota jambi hanya boleh beroperasi pada siang hari.

Namun hingga detik ini regulasi dan peraturan walikota tersebut tidak berjalan sesuai dengan harapan Para pedagang ,dan nyata nya pasar angso duo masih beroperasi seperti sedia kala dan mobil angkutan barang roda enam masih bebas masuk kepasar angso duo dan pasar- pasar lain nya.

Dedi yansi, salah satu perwakilan pedagang menuturkan kesepakatan yang di buat beberapa waktu yang lalu antara pemerintah kota jambi dan PT.Era Bumi Nusa(EBN) yang dihadiri oleh beberapa perwakilan pedagang angso duo telah sepakat dan pasar angso Duo mulai beroperasi jam 4 pagi sampai jam 6 sore.

“Ini hanya akal – akalan saja, sampai saat ini tidak dibuktikan, nyata nya saat ini pasar angso Duo masih beroperasi seperti biasanya, Dan aneh nya para instansi yang terkait seolah – olah menutup mata” Ungkap nya”

Ditambahkan nya,Kendaraan roda 6 kini masih bebas berkeliaran keluar masuk di pasar angso duo dan pedagang bebas menggelar dagangan nya tanpa ada pencegahan dari pihak terkait.imbas dari ini semua adalah pedagang yang telah di relokasi ke pasar induk talang gulo menjadi sepi dan menjadi korban.

“Saat ini pedagang pasar induk talang gulo sepi pembeli dan satu persatu pedagang mulai kembali ke angso duo dan bahkan ada yang menggelar dagangan nya ke badan jalan sebelum gerbang pintu masuk pasar angso duo” Kata dedi.
(Otoy)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button