Daerahjawa Timur

4 Warga Positif Corona Dinyatakan Sembuh, Jumlah ODP dan PDP Meningkat

Penulis : Sigit

Malang,Mitratoday.com-4 warga Kabupaten Malang yang sempat terkonfirmasi positif terinfeksi Corona Virus Disease (Covid-19) dinyatakan sembuh.

Dari data yang dirilis Satuan Gugus Tugas (Satgas Covid-19) Kabupaten Malang, dari 5 Warga Kabupaten Malang yang terkonfirmasi positif Corona, 1 orang meninggal dunia, sedangkan 4 warga lainnya dinyatakan sembuh.

Sayangnya jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) semakin meningkat.

Dari data yang dirilis Satgas Covid -19 Kabupaten Malang, dari 116 warga yang menyandang status Orang Dalam Pantauan (ODP), 98 orang masih terus dipantau Tim Satgas Covid-19, 7 orang tengah dirawat dan 11 orang dinyatakan sembuh. Sedangkan jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dari data yang dirilis saat ini tetap berjumlah 42 orang dengan rincian 17 warga mendapatkan perawatan,namun ada peningkatan yaitu 25 warga dinyatakan sembuh.

Sekretaris Satgas Covid – 19 Kabupaten Malang Dr.drg.Arbani Mukti Wibowo mengaku bersyukur bahwa 4 pasien yang sempat terkonfirmasi Positif terinfeksi Virus Corona tersebut sudah sembuh. Meski ada peningktan jumlah ODP.

Alhamdulillah 4 warga Kabupaten Malang tersebut sudah sembuh, namun kita belum mengijinkan yang bersangkutan untuk pulang, masih harus menjalani observasi dan mengecek hasil Swab terakhir hari ini untuk memastikan kondisinya. Tadi siang sudah di swab yang ketiga kalinya oleh tim medis RSUD Kanjuruhan, hasil swab pertama memang positif Covid-19, tapi setelah menjalani perawatan dan kita isolasi , hasil swab yang kedua hasilnya Negatif,”kata Arbani jumat(4/4/2020).

Jika hasil swab ketiga tersebut dinyatakan Negatif, lanjut Arbani, maka 4 warga tersebut diijinkan pulang, meski tetap harus menjalani isolasi mandiri dirumah.

Ia tak menampik adanya peningkatan jumlah ODP warga Kabupaten Malang.

Meski begitu, Arbani meminta masyarakat untuk tetap mengikuti semua himbauan pemerintah terkait Virus Corona tersebut seperti berdiam diri dirumah, menjaga kesehatan , menghindari kerumunan massa, menjaga jarak komunikasi antar warga minimal 1 meter yang bertujuan untuk memutus rantai penyebaran virus Corona tersebut.

“Saat ini dengan berdiam dirumah dan menjaga jarak komunikasi dan membatasi kegiatan diluar rumah serta menghindari kerumunan masyarakat adalah solusi terbaik mencegah penyebaran Covid-19,”tutur Arbani.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button