BengkuluBENGKULUHeadlinePolitik

45 Orang Bacaleg PDIP Resmi di Daftarkan ke KPU Provinsi Bengkulu

Bengkulu,mitratoday.com – Pesta Demokrasi sebentar lagi akan segera di gelar pada tahun 2024 mendatang. Komisi Pemilihan umum di setiap daerah sudah mulai membuka pendaftaran para kandidat calon, khususnya di tahap awal yakni bagi calon DPD dan DPRD.

Waktu pendatftaran para caleg telah di buka Komisi Pemilihan Umum, tak terkecuali pada Kamis 11 Mei 2023 Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Provinsi Bengkulu mendatangi Komisi Pemilihan Umum Provinsi Bengkulu menyampaikan daftar para caleg.

Kedatangan para Anggota PDIP ke KPU Provinsi Bengkulu di sambut hangat Pihak KPU. Rombongan Ketua dan pengurus DPD PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu resmi mendaftarkan sebanyak 45 orang Bacaleg ke KPU Provinsi.

Partai Besutan Ketum Megawati Sukarno tersebut menegaskan akan meraih hattrick kemenangan dan merebut 10 kursi DPRD Provinsi.

“Kami datang dan resmi mendaftarkan Bacaleg di KPU Provinsi Bengkulu, ada sebanyak 45 Bacaleg yang didaftarkan.” Kata Ketua DPD PDIP Provinsi Bengkulu Hj Elva Hartati.

Lanjut Elva, pihaknya sudah memenangkan dua kali pemilu sejak 2014 hingga 2019. Ia tegaskan bahwa di pemilu tahun 2024 akan hattrick mempertahankan kemenangan dengan target meraih 10 kursi DPRD Provinsi.

“Kita akan pertahankan kemenangan di tahun 2024 dengan target meraih 10 kursi DPRD Provinsi Bengkulu,” tegasnya.

Selain itu, Elva juga menegaskan akan memenangkan Pilpres dan Pilkada. “Kita juga menargetkan hattrick menang Pileg, Pilpres dan Pilkada.” Tuturnya.

Terakhir Eva menyampaikan mengenai DPR RI, PDIP Bengkulu kembali akan menyumbangkan satu kursi.

“Untuk DPR RI kita kembali akan menyumbangkan satu kursi.” Tutupnya.

Pewarta : Yoki

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button